Duel Lawan Gimnastic Ditunda, Ini Jadwal Terbaru Uji Coba Timnas Indonesia U-19 di Spanyol
Yaumil Azis | 3 Januari 2021 15:44
Bola.net - Laga uji coba pertama Timnas Indonesia U-19 di Spanyol melawan Gimnastic Tarragona tak jadi digelar pada 3 Januari 2021. Duel kedua tim ditunda hingga Kamis (7/1).
Sementara empat laga lainnya sampai sekarang masih on schedule. Dengan demikian, maka lawan pertama Timnas Indonesia U-19 di Spanyol adalah Lleida Esportiu U-19. Kedua kesebelasan dijadwalkan bentrok pada Selasa (5/1).
"Ya kami tidak jadi menjalani uji coba pada hari Minggu (3/1/2021). Dengan ini kami kembali menambah porsi latihan untuk persiapan uji coba selanjutnya," ujar asisten pelatih Timnas Indonesia U-19, Nova Arianto, disadur dari laman PSSI.
Adapun, Timnas Indonesia U-19 akan berada di Spanyol hingga akhir bulan ini. Mereka dijadwalkan kembali ke Tanah Air pada 31 Januari mendatang.
Pemusatan latihan (TC) dan uji coba di Negeri Matador merupakan rangkaian persiapan Timnas Indonesia U-19 menuju Piala AFC U-19 2020. Event tersebut dijadwalkan digelar di Uzbekistan pada Maret 2021.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Jadwal Lengkap
• 5 Januari 2021
Indonesia U-19 vs Lleida Esportiu U-19
Stadion: Stadium of CE Futbol Salou
• 7 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Gimnastic Tarragona
Stadion: Gimnastic Tarragona Stadium
• 11 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Sabadell U-19
Stadion: Stadium of CE Futbol Salou
• 20 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Gimnastica Ceuta U-19
Stadion: Field CE Futbol Salou
• 27 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Arab Saudi U-19
Stadion: Stadium of CE Futbol Salou
(Bola.net/Fitri Apriyani)
Baca juga:
- Sempat Reaktif COVID-19, 3 Pemain Timnas U-19 Bakal Terbang ke Spanyol Bareng Shin Tae-yong
- Ketum PSSI Minta Pemain Timnas Indonesia U-19 Manfaatkan 5 Laga Uji Coba di Spanyol
- Kaleidoskop 2020 Timnas Indonesia U-19 dan Senior: Tahun Hampa Shin Tae-yong
- Timnas Indonesia U-19 Akan Lakoni 5 Laga Uji Coba di Spanyol, Berikut Jadwal Lengkapnya
- Wejangan Bos Borneo FC untuk 4 Pemain yang Ikut TC Timnas Indonesia U-19 di Spanyol
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Perjalanan Panjang nan Melelahkan, Timnas Indonesia U-19 Tiba di Spanyol
Tim Nasional 28 Desember 2020, 14:44 -
Cedera ACL, Jack Brown Tinggalkan TC Timnas Indonesia U-19
Tim Nasional 21 Desember 2020, 13:28 -
Tim Pelatih Timnas Indonesia U-19 Berharap Bisa Beruji Coba dengan Barcelona
Tim Nasional 16 Desember 2020, 22:03
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39