Dari Boas Solossa hingga Ricky Kambuaya, Papua Konsisten Sumbangkan Berlian untuk Timnas Indonesia
Ari Prayoga | 10 Desember 2021 12:45
Bola.net - Pemain asal Papua selalu menjadi langganan masuk Timnas Indonesia, termasuk ketika berlaga di pentas Piala AFF sejak edisi pertama 1996 silam.
Pada Piala AFF 2020 kali ini sendiri, pelatih Shin Tae-yong memanggil tiga putra daerah asli Papua. Mereka adalah Ricky Kambuaya, Ramai Rumakiek, dan Marckho Sandy Meraudje.
Dalam laga pertama Timnas Indonesia menghadapi Kamboja di Grup B, Kamis (9/12/2021), Ramai Rumakiek dan Ricky Kambuaya sudah mendapatkan kesempatan bermain dan memperlihatkan kontribusi nyata. Assist Ricky Kambuaya diselesaikan dengan baik oleh Ramai Rumakiek yang mecetak gol keempat Tim Garuda dalam kemenangan 4-2 atas Kamboja.
Para pemain asal Papua selalu memiliki kualitas jempolan dan stamina yang bagus. Bakat alamiah itu lahir karena didukung oleh kondisi alam yang berbukit sehingga sering jadi andalan Timnas Indonesia.
Pemain asal Papua juga kerap menjadi andalan di Timnas Indonesia, khususnya Piala AFF. Sejak awal keikutsertaan Timnas Indonesia pada 1996, tercatat hanya satu edisi yakni pada 2018 pemain Papua absen di Piala AFF.
Kontribusi pemain Papua pun terus berlanjut di era pelatih Shin Tae-yong. Selalu ada pemain Papua dalam skuat asuhan Shin Tae-yong di kelompok umur maupun senior.
Situasi itu menjadi bukti memang pemain Papua punya nilai lebih di mata Shin Tae-yong sehingga dipercaya membela Timnas Indonesia. Tradisi yang sejauh ini tak pernah mengecewakan mengingat pemain asal Papua punya kualitas dan kemampuan mumpuni.
Elie Aiboy Paling Mentereng
Dari sederet pemain Papua yang pernah membela Timnas Indonesia di Piala AFF, Elie Aiboy menjadi yang paling mentereng. Elie Aiboy tercatat paling sering tampil di Piala AFF yakni sebanyak lima edisi.
Elie Aiboy tampil membela Timnas Indonesia pada Piala AFF 2002, 2004, 2007, 2008, dan 2012. Puncak penampilan Elie Aiboy paling tinggi terjadi pada Piala AFF 2004.
Ketika itu, Elie Aiboy berhasil mencetak empat gol dan membantu Timnas Indonesia menembus final. Uniknya, Elie Aiboy sejajar dengan pemain Papua lain yakni Boaz Solossa yang juga mencetak empat gol.
Sayangnya, ketajaman keduanya gagal membantu Timnas Indonesia meraih gelar Piala AFF. Timnas Indonesia asuhan Peter Withe kalah dengan agregat 2-5 dari Singapura.
Tanggung Jawab Besar
Tradisi yang pernah terputus pada 2018 kini kembali tertulis. Timnas Indonesia asuhan pelatih Shin Tae-yong saat ini diperkuat tiga pemain asli Papua.
Mereka adalah Ricky Kambuaya, Ramai Rumakiek, dan Marckho Sandy Meraudje. Dua nama awal sudah pernah bermain di bawah asuhan Shin Tae-yong, sedangkan Marckho Sandy Meraudje menjadi debutan.
Ketiga memang pantas dipanggil Timnas Indonesia. Penilaian Shin Tae-yong mengacu pada kontribusi ketiganya di masing-masing tim pada BRI Liga 1 2021/2022.
Uniknya, ketiga pemain tersebut bermain di posisi krusial. Ricky Kambuaya dan Ramai Rumakiek sebagai gelandang serang, sedangkan Marckho Sandy bermain sebagai bek.
Tanggung jawab besar akan diemban ketiganya di Timnas Indonesia. Mereka harus mampu memberikan penampilan dan kontribusi maksimal karena membawa nama besar tradisi pemain Papua.
Pada laga pertama kontra Kamboja, dua dari tiga pemain Papua itu sudah mendaptkan kesempatan dari Shin Tae-yong.
Tak hanya bermain dalam pertandingan pertama Tim Garuda di Piala AFF 2020 itu, Ricky Kambuaya dan Ramai Rumakiek berhasil memberikan kontribusi nyata. Ramai Rumakiek mencetak gol keempat Timnas Indonesia dengan memaksimalkan assist dari Ricky Kambuaya.
Daftar Pemain Papua di Piala AFF
Piala AFF 1996
Aples Tecuari
Chris Yarangga
Piala AFF 1998
Alexander Pulalo
Piala AFF 2000
Eduard Ivakdalam
Piala AFF 2002
Aples Tecuari
Elie Aiboy
Piala AFF 2004
Ortizan Solossa
Jack Komboy
Boaz Solossa
Elie Aiboy
Piala AFF 2007
Erol Iba
Elie Aiboy
Piala AFF 2008
Erol Iba
Elie Aiboy
Piala AFF 2010
Oktovianus Maniani
Yesaya Desnam
Piala AFF 2012
Elie Aiboy
Cornelius Geddy
Vendry Mofu
Oktovianus Maniani
Piala AFF 2014
Boaz Solossa
Imanuel Wanggai
Piala AFF 2016
Boaz Solossa
Yanto Basna
Piala AFF 2020
Ramai Rumakiek
Ricky Kambuaya
Marckho Meraudje
Disadur dari: Bola.com (Zulfirdaus Harahap, Benediktus Gerendo Pradigdo) 10 Desember 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia Hajar Kamboja 4-2, Shin Tae-yong Masih Punya Banyak PR
Tim Nasional 9 Desember 2021, 22:51 -
Piala AFF 2020: Catatan Statistik Timnas Indonesia vs Kamboja, Kalah Shots On Target
Tim Nasional 9 Desember 2021, 22:47 -
Highlights Piala AFF 2020: Indonesia 4-2 Kamboja
Tim Nasional 9 Desember 2021, 22:23 -
Bintang Utama di Laga Timnas Indonesia Vs Kamboja: Sundulan Sakti Rachmat Irianto
Tim Nasional 9 Desember 2021, 22:14
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39