Daftar Pemain Palestina untuk Lawan Timnas Indonesia
Asad Arifin | 10 Juni 2023 09:14
Bola.net - Palestina akan berkekuatan 23 pemain saat beruji coba lawan Timnas Indonesia pada FIFA Matchday, Rabu (14/6/2023) di Stadion Gelora Bung Tomo. Salah satu pemain yang dibawa Palestina pada lawatan ke Indonesia adalah Mohammad Rashid.
Palestina punya catatan sempurna dalam pertandingan internasional yang mereka mainkan dalam satu tahun terakhir. Palestina selalu menang dalam tiga laga di Kualifikasi Piala Asia 2023, masing-masing 1-0 atas Mongolia, 5-0 atas Yaman, dan 4-0 atas Filipina.
Bahkan dalam laga FIFA Matchday yang mereka mainkan pada 25 Maret 2023, Palestina menang 2-1 atas Bahrain. Tentu ini menjadi momen bagi Timnas Indonesia untuk memberikan kekalahan pertama bagi Palestina dalam satu tahun terakhir.
Namun, ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi Timnas Indonesia yang juga akan menghadapi Argentina lima hari setelah laga kontra Palestina.
Palestina sendiri akan menghadapi China enam hari setelah laga melawan Timnas Indonesia. Hal itu yang membuat mereka membawa 23 pemain terbaik saat ini untuk menghadapi dua laga FIFA Matchday tersebut.
Palestina Membawa 23 Pemain
Palestina datang ke Indonesia dengan membawa 23 pemain terbaiknya saat ini. Satu di antaranya adalah Mohammed Rashid, pemain yang pernah membela Persib Bandung di Liga 1 Indonesia.
Pelatih Palestina, Makram Daboub, membawa 23 pemain yang terdiri dari sejumlah pemain berpengalaman dan bintang masa depan yang baru akan menjalani debutnya.
Sebagai contoh, Daboub membawa tiga penjaga gawang, di mana dua di antaranya sangat berpengalaman, yaitu Rami Hamadeh dan Tawfiq Ali. Namun, ia juga membawa Baraa Kharoub, kiper berusia 25 tahun yang belum sekalipun memperkuat Timnas Palestina di level internasional.
Kemudian ada pula tiga calon debutan di lini pertahanan, yaitu Mahdi Issa, Bashar Shobaki, dan Mohammed Tousefin.
Ketiganya akan dibantu oleh pemain-pemain berpengalaman, seperti Yaser Hamed, Mohammed Saleh, Mousa Fakawi, dan Mohammed Khalil.
Daftar Pemain Timnas Palestina
- Kiper: Rami Hamadeh, Tawfiq Ali, Baraa Kharoub
- Bek: Michael Termanini, Yaser Hamed, Mohammed Saleh, Mohammed Khalil, Mahdi Issa, Bashar Shobaki, Mousa Farawi, Ameed Sawafta, Samer Jundi, Mohammed Yousefin
- Gelandang: Atta Jaber, Mohammed Rashid, Odai Kharoub, Mohammed Yameen
- Striker: Tamer Seyam, Mahmoud Abu Warda, Islam Batran, Mahmoud Wadi, Saleh Chihadeh, Reebal Dahamshi
Disadur dari Bola.com: Benediktus Gerendo Pradigdo, 9 Juni 2023
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Rizky Ridho dan Witan Sulaeman tak Kunjung Gabung Timnas Indonesia, Ini Penjelasan Thomas Doll
- Ipswich Town Antusias Bahas Laga Timnas Indonesia vs Argentina: Potensi Duel Elkan Baggott vs Lionel
- Harapan Shin Tae-yong untuk Skuad Timnas Indonesia Jelang Lawan Palestina dan Argentina
- Shin Tae-yong Kebut Pemulihan Fisik Pemain Timnas Indonesia Jelang Hadapi Palestina dan Argentina
- Kesan Timnas Indonesia TC di Surabaya: Lapangan Bagus, tapi Cuaca Panas
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Shin Tae-yong Sebut Kondisi Fisik Pemain Timnas Indonesia Tidak Baik
Tim Nasional 9 Juni 2023, 08:15
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39