Cuma 2 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Belum Tampil di SEA Games 2023, Siapa Saja?
Ari Prayoga | 5 Mei 2023 10:45
Bola.net - Timnas Indonesia U-22 baru menjalani dua pertandingan di SEA Games 2023. Namun, hampir seluruh anggota skuad sudah diberi kesempatan bermain oleh pelatih Indra Sjafri.
Sejumlah nama yang sempat hanya menjadi cadangan di laga pertama, akhirnya mendapat kesempatan bermain kala Timnas Indonesia U-22 menghajar Myanmar 5-0, Kamis (4/5/2023).
Pemain-pemain yang dimaksud ialah Amiruddin Bagas Kaffa dan Muhammad Ferarri. Keduanya tampil sebagai starter dan bermain penuh selama 2x45 menit saat Tim Garuda Muda menang atas Myanmarr.
Sebelumnya, dua nama tersebut hanya menjadi penghangat bangku cadangan pada laga melawan Filipina. Selain itu, ada pula nama-nama seperti Fajar Fathurrahman, Taufany Muslihuddin, dan Titan Agung yang mendapat menit bermain lebih banyak pada laga kedua.
Dengan kata lain, masih ada dua nama pemain yang sejauh ini masih belum mencatatkan menit bermain bersama Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023. Berikut ini Bola.com menyajikan ulasannya.
Dua Nama Masih Diparkir Indra Sjafri
Dua nama pemain yang sampai saat ini belum juga mendapat kesempatan untuk mengukir menit bermain pada fase penyisihan ialah Muhammad Adi Satryo dan Haykal Al-Hafiz.
Adi Satryo masih harus bersabar di bawah bayang-bayang Ernando Ari Sutaryadi. Ernando selalu menjadi pilihan utama Indra Sjafri di bawah mistar gawang skuad Garuda Muda.
Apalagi, Ernando juga tampil cukup impresif sejauh ini. Dari dua pertandingan, gawang Timnas Indonesia U-22 yang dikawal Ernando Ari masih terhindar dari kebobolan.
Sementara itu, Haykal Al-Hafiz juga tak bisa menggoyang dominasi Pratama Arhan di sektor kiri pertahanan Timnas Indonesia U-22.
Pemain yang baru saja direkrut PSIS Semarang itu harus menyaksikan perjuangan seniornya dari bangku cadangan. Arhan juga menjadi salah satu pemain andalan Indra Sjafri karena selalu tampil penuh dalam dua pertandingan.
Deretan Pemain Minim Menit Bermain
Selain dua nama yang sampai saat ini masih diparkir, ada pula beberapa pemain yang baru bisa mendapat sedikit sekali menit bermain pada dua pertandingan Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023.
Salah satunya yakni Komang Teguh Trisnanda. Bek asal Borneo FC itu sebelumnya hanya bermain pada menit ke-90+2 pada laga melawan Filipina U-22. Lalu, dia diparkir saat menghadapi Myanmar U-22.
Selain Komang, ada pula Titan Agung yang bermain pada menit yang sama pada laga pertama. Bedanya, Titan mendapat kesempatan bermain lebih banyak pada pertandingan kedua.
Dia masuk pada menit ke-60 saat Indra Sjafri menarik keluar Ramadhan Sananta. Kesempatan ini pun dibayar lunas pemain Bhayangkara FC tersebut dengan menyumbangkan satu gol pada menit ke-87.
Jadwal Grup A SEA Games 2023
Sabtu, 29 April 2023
16.00 WIB: Indonesia 3-0 Filipina (Marselino Ferdinan 45+1', Irfan Jauhari 90', Fajar Fathur Rahman 90+1')
19.00 WIB: Kamboja 4-0 Timor Leste (Chou Sinti 40', 45+2', Rotana Sor 75', Lim Pisoth 84')
Selasa, 2 Mei 2023
16.00 WIB: Myanmar 1-0 Timor Leste (Thet Hein Soe 72')
19.00 WIB: Filipina 1-1 Kamboja (Dov Carino 90+2'; Ky Rina 25')
Kamis, 4 Mei 2023
16.00 WIB: Indonesia 5-0 Myanmar (Marselino Ferdinan 19', Ramadhan Sananta 31' (P), 60', Fajar Fathur Rahman 74', Titan Agung 87')
19.00 WIB: Timor Leste 3-0 Filipina (Mouzinho 14', Luis Figo 54', Elias Mesquita 89')
Minggu, 7 Mei 2023
16.00 WIB: Timor Leste vs Indonesia
19.00 WIB: Myanmar vs Kamboja
Rabu, 10 Mei 2023
16.00 WIB: Filipina vs Myanmar
19.00 WIB: Kamboja vs Indonesia
Klasemen Grup A SEA Games 2023
Disadur dari: Bola.com (Radifa Arsa, Rizki Hidayat) 4 Mei 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39