Besok, Jokowi Jamu Penggawa Timnas Indonesia
Dimas Ardi Prasetya | 18 Desember 2016 20:15
Bola.net - -
Pencapaian tim nasional menjadi runner up di Piala AFF 2016 mendapat apresiasi dari pemerintah. Tak hanya dijanjikan bonus, skuat Merah Putih juga akan dijamu oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.
Timnas Indonesia telah tiba di Tanah Air pada Minggu malam. Menggunakan pesawat Garuda Indonesia GA 867 G, Boaz Solossa dan kawan-kawan mendarat di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.
Setibanya di Indonesia, pasukan Alfred Riedl yang didampingi oleh ketua umum (ketum) PSSI, Edy Rahmayadi langsung disambut oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi.
Usai pengalungan bunga, Imam menyampaikan bahwa bonus tetap akan diberikan kepada Stefano Lilipaly dan kawan-kawan. Rencananya, orang nomor satu di Indonesia, Joko Widodo, juga akan menjamu timnas Indonesia di Istana Negara, Jakarta, Senin (19/12).
Besok timnas akandijamu Presiden di istana sebagai penghormatan tinggi pada PSSI dan timnas Garuda. Bonus akan dibicarakan di Istana Negara, ujar Imam kepada awak media.
Kendati gagal membawa trofi Piala AFF 2016, Imam tetap mengapresiasi penampilan timnas Indonesia. Dia berharap skuat Garuda bisa mendapatkan hasil yang lebih baik diajang internasional berikutnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Langkah Yang Bisa Dilakukan Indonesia Untuk Jegal Thailand
Editorial 17 Desember 2016, 08:01 -
Ragam Opsi Timnas Gantikan Andik Vermansah
Editorial 17 Desember 2016, 05:01 -
Riedl Sebut Tekanan Berat Ada di Thailand
Tim Nasional 16 Desember 2016, 20:59 -
Okto Maniani Optimistis Indonesia Juarai Piala AFF 2016
Tim Nasional 16 Desember 2016, 20:50 -
Ini Rute Arak-Arakan Timnas Indonesia di Jakarta
Tim Nasional 16 Desember 2016, 20:16
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39