Bersih dan Aman! Stadion GBT Surabaya Ikuti Standar FIFA, UMKM Jadi Lebih Tertib
Richard Andreas | 20 Juli 2024 15:37
Bola.net - Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) menunjukkan progres perubahan signifikan sejak penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023 lalu. Sekarang, fasilitas dan peraturan stadion lebih disiplin mengikuti standar FIFA.
Piala Dunia U-17 memang sudah berjalan beberapa bulan yang lalu, tepatnya pada November 2023. Ada beberapa laga fase grup yang dimainkan di Stadion GBT Surabaya.
Nah penyelenggaraan Piala Dunia U-17 kemarin jadi kesempatan besar untuk sepak bola Indonesia meningkatkan standar penyelenggaraan. Dampaknya pun positif untuk perkembangan sepak bola Indonesia, termasuk dalam hal penyelenggaraan pertandingan.
Terkini, di tengah ajang Piala AFF U-19 2024 di Surabaya, stadion GBT pun tampak lebih siap menggelar turnamen bertaraf internasional.
Bersih dan Aman, UMKM Lebih Tertib
Sebagian besar fans sepak bola Indonesia mungkin ingat betul situasi stadion belasan tahu yang lalu. Umumnya stadion belum bisa memenuhi standar aman, pkl bebas keluar-masuk, bahkan sampai ke tribun.
Nah sepak bola Indonesia terus berkembang dari tahun ke tahun. Pembatasan mulai diberlakukan. PKL ditempatkan di area-area yang sudah disiapkan di sekitar stadion.
Sekarang, di tahun 2024 ini, GBT menunjukkan lompatan perkembangan lagi. Mengikuti aturan FIFA, hanya tenant-tenant resmi yang boleh berjualan di sekitar stadion, itu pun jumlahnya dibatasi.
Menurut pengamatan Bola.net, di ajang Piala AFF U-19 2024 kali ini, jumlah UMKM yang boleh masuk ke stadion sangat terbatas.
Lebih Rapi, Beda dengan Liga Lokal
Pembatasan tersebut menghasilkan suasana stadion yang lebih aman, lebih rapi, cocok untuk kelas pertandingan internasional.
Khusus di GBT, untuk laga-laga lokal, UMKM resmi disediakan tempat mulai dari Gate 16 sampai sekitar Gate 18. Nah, untuk laga Piala AFF U-19 2024 kali ini, terlihat tidak banyak UMKM yang diperbolehkan masuk, hanya segelintir tenant.
Pemandangan ini jadi bukti perkembangan sepak bola Indonesia, khususnya dalam penyelenggaraan pertandingan. Keren!
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40