Bek Sayap Madura United Incar Satu Tempat di Skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2021
Gia Yuda Pradana | 30 Desember 2020 14:28
Bola.net - Target tinggi diusung bek sayap Madura United, Andik Rendika Rama. Pemain berusia 27 tahun ini mengincar satu tempat di skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2021.
Peluang Andik untuk mewujudkan ambisinya itu terbuka lebar. Sebab, bek kelahiran Gresik ini turut dipanggil Shin Tae-yong ke pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-22 proyeksi SEA Games tahun depan.
Andik menjadi salah satu dari 36 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia U-22 di Jakarta. TC ini digelar sejak 20 Desember 2020 lalu, dan akan berakhir besok, Kamis (31/12).
“Target pribadi saya adalah tentunya ingin membela tim nasional. Apalagi saya sudah sekian lama tidak pernah ikut kompetisi, dan saya juga ingin tampil di ajang Internasional," ujar Andik, disadur dari laman PSSI.
"Semoga saja Tuhan memberikan yang terbaik untuk saya,” katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Jadwal SEA Games 2021
SEA Games 2021 akan berlangsung di Vietnam. Jadwalnya hingga saat ini masih on schedule yaitu pada 21 November - 2 Desember tahun depan.
Pada SEA Games edisi sebelumnya, Timnas Indonesia U-22 hanya mampu meraih medali perak. Di partai final, pasukan Merah Putih yang kala itu dilatih Luis Milla Aspac kalah 0-3 dari Vietnam.
Adapun, Andik bukanlah satu-satunya pemain Madura United yang dipanggil Shin Tae-yong untuk ikut TC Timnas Indonesia U-22 ini. Pelatih asal Korea Selatan itu juga memanggil Samuel Christianson.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Ambisi Kiper Barito Putera Tembus Skuad Utama Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2021
- TC Timnas Indonesia U-22, Shin Tae-yong Genjot Fisik dan Perkuat Mental
- Evan Dimas Antusias Dipanggil Timnas Indonesia U-22 Proyeksi SEA Games 2021
- Empat Pemainnya dipanggil ke Timnas Indonesia, Arema FC Girang
- Dua Pemain PSIS Dipanggil Timnas U-23, Yoyok Sukawi Beri Selamat
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kaleidoskop 2020 Timnas Indonesia U-19 dan Senior: Tahun Hampa Shin Tae-yong
Tim Nasional 29 Desember 2020, 23:55 -
Timnas Indonesia U-19 Akan Lakoni 5 Laga Uji Coba di Spanyol, Berikut Jadwal Lengkapnya
Tim Nasional 29 Desember 2020, 14:27 -
Persija Kirim 4 Pemain ke Spanyol, Diminta Tembus Skuad Inti Timnas Indonesia U-19
Tim Nasional 28 Desember 2020, 15:07 -
Usai Perjalanan Panjang nan Melelahkan, Timnas Indonesia U-19 Tiba di Spanyol
Tim Nasional 28 Desember 2020, 14:44 -
PSSI akan Gelar Rapat Exco untuk Tindak Lanjuti Penundaan Piala Dunia U-20 2021
Tim Nasional 28 Desember 2020, 13:27
LATEST UPDATE
-
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39