Batal Terbang Malam Ini, Beckham Putra Masih Cedera dan Belum Bisa Perkuat Timnas Indonesia U-24 di 16 Besar Asian Games 2022
Serafin Unus Pasi | 25 September 2023 16:52
Bola.net - Beckham Putra Nugraha batal terbang ke Hangzhou, China. Gelandang Persib Bandung itu tidak bisa memperkuat Timnas Indonesia U-24 di babak 16 besar Asian Games 2022.
Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji mengatakan Beckham Putra masih cedera. Pemain berusia 21 tahun itu masih bermasalah pada otot pahanya.
Awalnya, Beckham Putra direncanakan menyusul Timnas Indonesia U-24 ke Hangzhou bersama Ramadhan Sananta pada Senin (25/9/2023) malam WIB. Namun, kondisi ini membuatnya harus mengurungkan niatnya.
"Kesimpulan tim medis PSSI, Beckham Putra masih belum bisa bermain dengan Timnas Indonesia U-24. Ototnya masih lemah," ujar Sumardji saat dihubungi Bola.net, Senin (25/9).
"Beckham Putra belum bisa bermain. Semoga kalau Timnas Indonesia U-24 lolos dari babak 16 besar, dia bisa bermain," katanya menambahkan.
Jalani Pemeriksaan Senin
Sumardji menuturkan Beckham Putra menjalani pemeriksaan dengan tim medis PSSI pada Senin (25/9) pada pukul 11.00-13.00 WIB. Hasilnya, ototnya masih lemah.
"Tadi pada pukul 11.00-13.30 WIB dicek ulang kekuatan otot Beckham Putra. Hasil pemeriksaan tim medis kesimpulannya belum boleh bermain," ungkapnya.
Dengan begitu, hanya Ramadhan Sananta yang akan menyusul Timnas Indonesia U-24 pada malam ini. Striker berusia 20 tahun itu bakal sampai di Hangzhou pada Selasa (26/9) siang waktu setempat.
Hasil Timnas Indonesia U-24 di Fase Grup F Asian Games 2022
• Selasa, 19 September 2023
18.30 WIB
Timnas Indonesia U-24 2-0 Kirgistan
• Kamis, 21 September 2023
15.00 WIB
Chinese Taipei 1-0 Timnas Indonesia U-24
• Minggu, 24 September 2023
15.00 WIB
Korea Utara 1-0 Timnas Indonesia U-24
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Indra Sjafri: Timnas Indonesia U-24 Membutuhkan Ramadhan Sananta
- Jadwal Lengkap Sepak Bola Asian Games 2023
- Asian Games 2022 jadi Panggung Pemain-pemain Terbaik BRI Liga 1 2023/2024 Bersama Timnas Indonesia U
- Manajer Timnas Indonesia U-24 Beberkan Pentingnya Kehadiran Ramadhan Sananta untuk 16 Besar Asian Ga
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil BRI Liga 1 Bhayangkara FC vs Persib Bandung: Skor 1-2
Bola Indonesia 23 September 2023, 20:56 -
Link Streaming Bhayangkara FC vs Persib Bandung Hari Ini, 23 September 2023
Bola Indonesia 23 September 2023, 17:13 -
Prediksi BRI Liga 1: Bhayangkara FC Vs Persib Bandung 23 September 2023
Bola Indonesia 23 September 2023, 07:12 -
5 Pemain Persib Masih Bergelut dengan Cedera di BRI Liga 1, Siapa Saja?
Bola Indonesia 19 September 2023, 15:50 -
Bek Persib Asal Filipina Curhat Cape Main 3 Kali Dalam 8 Hari
Bola Indonesia 18 September 2023, 20:19
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39