Arkhan Fikri Dipanggil Timnas Indonesia, Arema FC Doakan yang Terbaik
Gia Yuda Pradana | 4 Oktober 2023 13:00
Bola.net - Manajemen Arema FC menanggapi positif pemanggilan Arkhan Fikri ke Timnas Indonesia. Klub berlogo singa mengepal ini berharap gelandang muda mereka tersebut bisa tampil apik kala berseragam Skuad Garuda.
"Kami bangga atas pemanggilan Arkhan untuk Timnas Indonesia," kata Manajer Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas.
"Kami selalu mendoakan yang terbaik untuk Arkhan," sambungnya.
Sebelumnya, nama Arkhan masuk dalam daftar 25 pemain yang dipanggil Shin Tae Yong untuk memperkuat Timnas Indonesia pada laga kontra Brunei Darussalam. Laga kualifikasi Piala Dunia ini akan dihelat pada 12 dan 17 Oktober 2023.
Arkhan sendiri merupakan satu-satunya pemain Arema FC yang dipanggil ke Timnas Indonesia kali ini.
Bagi Arkhan, ini merupakan kali pertama ia mendapat pemanggilan Timnas Indonesia. Namun, ia sudah beberapa kali memperkuat tim kelompok umur Indonesia.
Bersama tim kelompok umur Indonesia, Arkhan tampil ciamik. Pemain kelahiran Sumatra Utara ini bahkan sempat menjadi pemain terbaik Piala AFF U-23 2023 lalu.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Layak Perkuat Skuad Garuda
Lebih lanjut, menurut Wiebie, Arkhan memang layak memperkuat Timnas Indonesia. Pengusaha asal Malang ini menilai, Arkhan sudah menunjukkan performa apik bersama Arema FC.
Arkhan sendiri musim ini sudah bermain dalam sepuluh laga bersama Arema FC. Beroperasi di lini tengah, akurasi umpan pemain 19 tahun ini termasuk yang terbaik di timnya.
"Tentu saja dari klub juga ikut senang dengan catatan Arkhan Fikri sejauh ini, baik untuk klub dan Timnas," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Ketua BTN Respons Rumor Venue Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam Dipindahkan dari Jakabaring ke S
- Mantap! Piala Dunia U-17 2023 Indonesia Pakai VAR dan Teknologi Garis Gawang
- Nobar Piala Dunia U-17 2023 di Pos Ronda Tidak Dilarang, Asal Penuhi Syarat yang Satu Ini
- 52 Pertandingan Piala Dunia U-17 2023 Akan Disiarkan Live, Wujud Komitmen SCM Selaku Official Broadc
- Mencari Ivar Jenner Dalam Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Hadapi Brunei
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mencari Ivar Jenner Dalam Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Hadapi Brunei
Tim Nasional 3 Oktober 2023, 23:55
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39