Aji Santoso Isyaratkan Rotasi Pemain
Editor Bolanet | 9 Juli 2012 12:10
- Aji Santoso memberi sinyal kalau ia akan merotasi susunan pemain Timnas U-22 untuk laga melawan , Selasa besok (10/7).
Diakui pelatih kepala Garuda Muda itu, padatnya jadwal pertandingan kualifikasi Pra Piala Asia U-22 memang melelahkan. Tiap tim rata-rata harus bertanding dua hari sekali selama penyelenggaraan Grup E ini.
Ditemui di Hotel Pangeran, Pekanbaru, tempat Timnas U-22 menginap, Aji mengakui kalau rotasi pemain memang perlu dilakukannya. Tak mungkin saya menurunkan susunan pemain yang sama di 5 pertandingan dalam 10 hari, ungkapnya.
Memang, kemenangan lawan Macau akan juga menentukan langkah Indonesia ke babak berikutnya. Tapi Aji membantah kalau rotasi ini bagian dari strateginya untuk melawan Macau yang relatif lebih ringan. Kami tidak pernah meremehkan mereka, tegas pelatih asal Malang ini.
Oleh karenanya, mantan pemain Timnas era 90-an itu mengatakan kalau perubahan komposisi pemainnya nanti tidak akan menyeluruh. Akan saya lihat dulu siapa-siapa yang masih siap. Kalau rotasi besar-besaran tidak lah, lanjutnya.
Aji menambahkan, Rotasi ini tentu akan berpengaruh pada strategi, karena itu kita harus memikirkannya matang-matang. (fjr/end)
Diakui pelatih kepala Garuda Muda itu, padatnya jadwal pertandingan kualifikasi Pra Piala Asia U-22 memang melelahkan. Tiap tim rata-rata harus bertanding dua hari sekali selama penyelenggaraan Grup E ini.
Ditemui di Hotel Pangeran, Pekanbaru, tempat Timnas U-22 menginap, Aji mengakui kalau rotasi pemain memang perlu dilakukannya. Tak mungkin saya menurunkan susunan pemain yang sama di 5 pertandingan dalam 10 hari, ungkapnya.
Memang, kemenangan lawan Macau akan juga menentukan langkah Indonesia ke babak berikutnya. Tapi Aji membantah kalau rotasi ini bagian dari strateginya untuk melawan Macau yang relatif lebih ringan. Kami tidak pernah meremehkan mereka, tegas pelatih asal Malang ini.
Oleh karenanya, mantan pemain Timnas era 90-an itu mengatakan kalau perubahan komposisi pemainnya nanti tidak akan menyeluruh. Akan saya lihat dulu siapa-siapa yang masih siap. Kalau rotasi besar-besaran tidak lah, lanjutnya.
Aji menambahkan, Rotasi ini tentu akan berpengaruh pada strategi, karena itu kita harus memikirkannya matang-matang. (fjr/end)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Petar Segrt Pantau Anak Asuhnya di Piala AFC U-22
Bola Indonesia 8 Juli 2012, 19:50 -
Tim Nasional 8 Juli 2012, 19:18
-
Indonesia Waspadai Kebangkitan Makau
Tim Nasional 8 Juli 2012, 18:30 -
Timnas U-22 Berharap Menang Besar Lawan Makau
Tim Nasional 8 Juli 2012, 16:30 -
Klasemen Sementara Grup E Kualifikasi Piala Asia U-22
Tim Nasional 7 Juli 2012, 23:15
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39