5 Pemain Absen di Latihan Perdana Timnas Indonesia, Siapa Saja?
Dimas Ardi Prasetya | 7 Agustus 2020 23:24
Bola.net - Latihan perdana Timnas Indonesia dan U-19 akhirnya digelar, Jumat (7/8/2020). Tapi, latihan yang berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta itu tak diikuti oleh semua pemain.
Untuk Timnas Indonesia misalnya. Dari 29 nama yang dipanggil, ada lima pemain yang absen yaitu Ilija Spasojevic, Osvaldo Haay, Zulfiandi, Asnawi Mangkualam, dan Arfan.
Sementara untuk U-19, ada dua pemain yang absen yakni Theofillo Numberi Da Costa, dan Harberd Akhova Sokoy. Adapun untuk timnas level ini, pelatih Shin Tae-yong memanggil 46 personil.
Saat ditanya mengenai absennya para pemain tersebut, Shin Tae-yong enggan membicarakannya. "Kalau untuk pertanyaan itu tanyakan saja ke PSSI," ujarnya.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Dipantau Iwan Bule
Latihan perdana Timnas Indonesia dan U-19 dipantau langsung oleh Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan. Pria yang akrab disapa Iwan Bule ini pun memberikan penjelasan terkait absennya sejumlah pemain.
"Masalah pemain yang belum hadir karena memang belum sampai 14 hari karantina, karena beberapa pemain kan hadirnya tidak berbarengan, jangka waktu itu sesuai dari protokol kesehatan," imbuhnya.
Adapun sebelum latihan perdana ini digelar, latihan Timnas Indonesia dan U-19 sudah mengalami dua kali penundaan, yaitu pada 25 Juli dan 1 Agustus. Penyebabnya pun sama karena hasil tes swab belum keluar.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Iwan Bule Akan Bantu Pemain Timnas Indonesia untuk Kuliah di Jakarta
- Termasuk Irfan Bachdim, Ini 4 Sosok Pekerja Keras di Timnas Indonesia
- 5 Pemain yang Layak Dimainkan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
- Pesan Ismed Sofyan buat Para Pemain Timnas Indonesia di Piala AFC U-19 2020
- Pemain Ipswich Town Tidak Sabar Jalani TC Timnas Indonesia U-19
- 5 Pelatih Asing Timnas Indonesia dengan Jejak Mentereng sebagai Pemain, Termasuk Shin Tae-yong
- Sinyo Aliandoe dan Pelatih-pelatih Lokal Timnas Indonesia yang Tenar Sebagai Pemain
- Sempat Molor, Timnas Senior dan Timnas U-19 Mulai Latihan Hari Jumat Besok
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tanggapi Serangan Haruna Soemitro, Sesmenpora Santai: Emang Gue Pikirin
Bola Indonesia 6 Agustus 2020, 21:11 -
Haruna Tuduh Sesmenpora Ingin Merusak Hubungan PSSI dengan Menpora
Bola Indonesia 6 Agustus 2020, 21:02 -
Mantan Pelatih Timnas Wanita Indonesia Berpulang, PSSI Sampaikan Duka Cita
Tim Nasional 4 Agustus 2020, 10:24 -
Latihan Timnas Indonesia dan U-19 Kembali Ditunda, Ketum PSSI Jelaskan Alasannya
Tim Nasional 4 Agustus 2020, 08:57 -
Soal Iwan Bule Jadi Manajer Timnas Indonesia U-19, Menpora: Itu Kewenangan PSSI
Tim Nasional 4 Agustus 2020, 08:52
LATEST UPDATE
-
2 Kesalahan Fatal Nathan Tjoe-A-On yang Berujung Gol-gol Australia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 17:01 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59 -
Nomor 10 Timnas Indonesia: Dari Kurniawan Dwi Yulianto Turun ke Ole Romeny
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:35 -
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Otomotif 20 Maret 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40