3 Pemain Kunci Timnas Indonesia U-20 untuk Tumbangkan Uzbekistan: Punya Kiper Tangguh Daffa Fasya!
Asad Arifin | 7 Maret 2023 08:51
Bola.net - Timnas Indonesia U-20 akan berhadapan dengan Uzbekistan pada matchday ketiga Grup A Piala Asia U-20 2023, Selasa (7/3/2023) malam WIB. Walau tidak diunggulkan, bukan tidak mungkin Garuda Muda akan menang pada duel di Stadion Istiqlol tersebut.
Jika ingin lolos ke fase perempat final, Timnas Indonesia U-20 wajib menang. Sebab, anak asuh Shin Tae-yong itu baru mendulang 3 poin dari dua laga sebelumnya. Sebaliknya, Uzbekistan dalam posisi lebih 'nyaman' karena sudah mengantongi 6 poin.
Sebagai tuan rumah, tentu ada hasrat lolos dengan hasil sempurna di fase grup, yakni dengan meraih kemenangan ketiga di fase grup. Ini jadi sebuah tantang berat bagi Timnas Indonesia U-20.
Timnas Indonesia U-20 sebenarnya masih punya kans meraih kemenangan. Apalagi mental pasukan Shin Tae-yong sedang bagus setelah menang 1-0 melawan Suriah.
Beberapa pemain diharapkan mampu memberikan dampak signifikan buat Timnas Indonesia U-20. Siapa saja? Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Hokky Caraka
Striker utama Timnas Indonesia U-20 yang jadi pahlawan pada laga sebelumnya. Hokky mencetak gol tunggal kemenangan Garuda Nusantara ketika melawan Suriah. Pemain asal PSS Sleman itu memperlihatkan ketenangan dan kemampuan sebagai predator kotak penalti. Meskipun di pertandingan pertama lawan Irak, dia membuang beberapa peluang emas.
Lawan Uzbekistan, Hokky bisa diandalkan kembali. Postur bagus disertai tendangan kaki kanan dan kiri yang sama kerasnya jadi kelebihan. Tinggal bagaimana dia tidak membuang peluang lagi karena melawan Uzbekistan tidak akan mudah menciptakan peluang.
Buktinya, Uzbekistan belum pernah kebobolan dalam dua pertandingan sebelumnya. Tetapi jika berhasil memaksimalkan peluang yang didapat, Hokky bisa jadi pemain pertama yang menodai gawang tuan rumah. Ini yang bisa jadi pelecut semangat penyerang 18 tahun itu.
Daffa Fasya
Gawang Timnas Indonesia U-20 sudah kemasukan dua gol dalam dua laga pertama. Namun, bukan berarti pertahanan Garuda Nusantara jelek. Mereka punya kiper, Daffa Fasya yang melakukan banyak penyelamatan.
Dari statistik lapangbola.com, ada 10 save penting yang dilakukan kiper asal Borneo FC itu dalam dua pertandingan. Rinciannya, 6 kali lawan Irak dan 4 kali lawan Suriah.
Karena performanya yang sedang bagus, Daffa selalu jadi pilihan utama. Dia menyingkirkan Cahya Supriyadi yang sebelumnya jadi andalan di tim ini. Kiper 18 tahun ini punya reflek yang bagus. Beberapa penyelamatan tak terduga dilakukan.
Jadi, Daffa bisa jadi dewa penyelamat di laga ini. Jika dia bisa membuat cleansheet, pekerjaan rumah tinggal ada pada barisan penyerang untuk mencetak gol.
Rabbani Tasnim
Penyerang yang satu ini bukan opsi utama di Piala Asia U-20. Namun, Rabbani punya skill di atas rata-rata. Striker 19 tahun asal Borneo FC ini bisa jadi solusi ketika lini depan buntu. Artinya, sat Hokky Caraka tak sanggup mencetak gol atau kelelahan, Rabbani bisa jadi supersub.
Dalam pertandingan lawan Suriah, dia masuk di babak kedua. Meski tak punya peluang, dia sempat melakukan aksi individu melewati beberapa pemain lawan. Artinya, dia bisa merepotkan pertahanan lawan. Minimal, konsentrasi lini belakang Uzbekistan akan terganggu.
Selain itu, Rabbani tipikal penyerang yang dingin di kotak penalti lawan. Gerakannya tidak terlalu cepat. Namun skill individu dan ketenangannya jadi andalan. Posturnya juga ideal untuk duel dengan pemain belakang lawan.
Hasil dan Klasemen Grup A Piala Asia U-20 2023
Rabu, 1 Maret 2023
- Uzbekistan 2-0 Suriah (Fayzullaev 37', Al Ramadan 68'-bd)
- Indonesia 0-2 Irak (Abdulkareem 26', Jameel 90+6)
Sabtu, 4 Maret 2023
- Suriah 0-1 Indonesia (Hokky Caraka 35')
- Irak 0-1 Uzbekistan (Kholdorkhonov 17')
Senin, 7 Maret 2023
- 21:00 WIB: Uzbekistan Vs Indonesia - Stadion Istiqlol
- 21:00 WIB: Irak Vs Suriah - Stadion Lokomotiv
Disadur dari Bola.com: Iwan Setiawan/Gregah Nurikhsani, 7 Maret 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sekilas tentang 3 Lawan Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023
Tim Nasional 28 Februari 2023, 14:24 -
Highlights PD U-20: Prancis 4-0 Uzbekistan
Open Play 7 Juli 2013, 01:05
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39