2 Hal Ini Buat Korea Utara Jadi Lawan Terberat Timnas Wanita Indonesia
Aga Deta | 26 Juni 2021 16:25
Bola.net - Pelatih Timnas Wanita Indonesia, Rudy Eka Priyambada menyebut Korea Utara sebagai lawan terberat timnya di Grup C Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022. Ada dua alasan mengapa mereka menjadi tandingan terberat skuad Garuda Pertiwi.
Pertama karena Korea Utara pernah menjuarai Piala Asia Wanita edisi 2001, 2003, dan 2008. Kedua lantaran peringkat mereka di ranking FIFA sangat jauh dari Indonesia.
Per 25 Juni 2021, Korea Utara ada di posisi 11. Sementara Indonesia bertengker di peringkat 95.
"Kami harus lebih mewaspadai kekuatan tim Korea Utara, yang kita tahu bahwa mereka adalah salah satu tim top dunia yang pernah menjadi juara di ajang ini sebanyak tiga kali," ujar Rudy, disadur dari laman PSSI.
"Secara ranking pun mereka di atas Indonesia. Meski dalam beberapa waktu terakhir mereka sepertinya tidak aktif berkompetisi, namun saingan terberat untuk bisa meraih hasil maksimal adalah tim Korea Utara ini,” katanya menambahkan.
Meski demikian, Rudy enggan meremehkan dua calon lawan timnya lainnya yaitu Singapura dan Irak. Kedua negara tersebut juga disebutnya sebagai kesebelasan yang kuat.
“Secara peta kekuatan lawan tentu semua tim adalah tim tangguh dan berat," ucap mantan pelatih Mitra Kukar ini.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Digelar di Indonesia
Indonesia, akan menjadi tuan rumah Grup C Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022. Pertandingannya bakal berlangsung pada 13-25 September 2021.
Nantinya, hanya juara grup saja yang berhak mendapatkan tiket ke putaran final yang digelar di India pada 20 Januari hingga 6 Februari 2022. Negara yang lolos bakal bergabung dengan tuan rumah, juara bertahan edisi 2018 Jepang, runner up Australia, dan peringkat ketiga China.
Adapun, Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022 ini akan diikuti sebanyak 28 negara. Kemudian dibagi delapan grup, di mana Grup A sampai D dihuni empat negara, sedangkan Grup E hingga H berisikan tiga kontestan.
Persiapan Timnas Wanita Indonesia
Timnas Wanita Indonesia saat ini sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta. TC berlangsung sejak 23 Juni lalu, dan akan rampung pada 6 Juli mendatang.
TC ini diikuti 30 pemain. Mereka yang dipanggil rata-rata berusia dibawah 18 tahun dan 23 tahun.
"Komposisi pemain senior yang dipanggil untuk mengikuti TC memang tidak sebanyak pada pemanggilan sebelumnya. Hal ini didasari dari adanya regenerasi pemain serta perubahan komposisi tim untuk mengikuti beberapa kompetisi internasional ke depannya," tutur Rudy.
"Pada TC ini, saya fokus untuk pembentukan kerangka Timnas Wanita Indonesia ke depan. Sebelum adanya pemanggilan, tim pelatih maupun dokter timnas sudah melakukan monitor secara virtual kepada para pemain dengan mengingatkan pola-pola latihan di rumah secara mandiri dan mewajibkan pemain memberikan laporan terkait kegiatan latihan mereka," imbuhnya.
Daftar Pemain
1. Ade Mustikiana Oktafiani - Asprov Babel
2. Amanda Florentinae - Asprov Kalteng
3. Azra Zifa Kayla - Asprov DKI Jakarta
4. Baiq Amiatuh Shalihah - Asprov NTB
5. Bunga Syifa - Asprov Jawa Tengah
6. Fani - Asprov Jawa Tengah
7. Firanda - Asprov Bangka Belitung
8. Hanipa Halimatusyadiah Suandi - Asprov Jawa Barat
9. Helsya Maeisyaroh - Asprov Jawa Barat
10. Indri Yuliyanti - Asprov Jawa Barat
11. Insyafadya Salsabillah - Asprov Jawa Timur
12. Jasmine Sefia Waynie Cahyono - Arema FC
13. Marsela Yuliana Awi - Asprov Papua
14. Nastasia Suci Ramadhani - Asprov Maluku Utara
15. Nurhayati - PS Sleman
16. Pani Tri Oktavianti Asprov - Jawa Barat
17. Reva Octaviani - Asprov Jawa Barat
18. Remini Chere Rumbewas - Asprov Papua
19. Riska Aprilia - PS Sleman
20. Rosdilah Siti Nurrohmah - Asprov Jawa Barat
21. RR Azizah Kusuma Dewi - Asprov DIY
22. Sabrina Mutiara Firdaus Wibowo - Arema FC
23. Safira Ika Putri Kartini - Arema FC
24. Sasi Kirana - Non Club
25. Shalika Aurelia Viandrisa - Non Club
26. Sheva Imut Furyzcha - Arema FC
27. Syafira Azzahra Ramadhanti - Arema FC
28. Viny Silfianus Sunaryo - Asprov DKI Jakarta
29. Yolanda Krismonica - Asprov Jawa Barat
30. Zahra Muzdalifah - Asprov DKI Jakarta
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Inilah Sabreena Dressler, Si Cantik Berdarah Jerman yang Ingin Perkuat Timnas Wanita Indonesia
- Sejumlah Pemain Timnas Wanita Indonesia Alami Cedera
- Timnas Wanita Indonesia Jalani Latihan Pemulihan
- Hari Ini, Timnas Wanita Indonesia Gelar Seleksi dan TC di Jakarta
- Manajemen Persebaya Surabaya Merelakan Kepergian Gaselly Jun Panam
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sejumlah Pemain Timnas Wanita Indonesia Alami Cedera
Tim Nasional 13 Maret 2021, 18:38 -
Timnas Wanita Indonesia Jalani Latihan Pemulihan
Tim Nasional 13 Maret 2021, 17:13 -
Hari Ini, Timnas Wanita Indonesia Gelar Seleksi dan TC di Jakarta
Tim Nasional 8 Maret 2021, 09:07 -
Gelar Seleksi, Berikut Kriteria Pemain yang Dicari Pelatih Timnas Wanita Indonesia
Tim Nasional 30 Januari 2021, 15:31
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02 -
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39