Zinedine Zidane Tidak Restui Transfer Harry Kane, Mengapa?
Serafin Unus Pasi | 18 Maret 2020 21:20
Bola.net - Real Madrid dikabarkan tidak jadi mengejar tanda tangan Harry Kane di musim panas nanti. Manajer mereka, Zinedine Zidane diberitakan menentang transfer tersebut.
Kapten Timnas Inggris itu diberitakan tengah mempertimbangkan ulang masa depannya di Tottenham. Ia ingin pergi setelah mengetahui bahwa Jose Mourinho berencana merombak skuat Tottenham musim depan.
Manajemen Real Madrid diberitakan menjadi salah satu tim yang tertarik untuk mengamankan jasa sang striker. Manajemen El Real diberitakan siap memboyong sang striker di musim panas nanti.
Namun Sportsmole melansir bahwa transfer itu berpotensi batal terjadi. Pasalnya Zinedine Zidane tidak mengkehendaki kehadiran sang striker di timnya.
Simak situasi transfer Kane selengkapnya di bawah ini.
Tidak Cocok
Menurut laporan itu, Zidane merasa bahwa Kane tidak cocok dengan skema permainannya.
Ia menilai sang striker punya gaya bermain yang mirip dengan Karim Benzema. Untuk itu ia merasa tidak perlu mendatangkan sang striker.
Selain itu harga transfer sang striker juga relatif mahal sehingga Zidane menilai transfer ini hanya akan jadi buang buang uang saja.
Target Lain
Menurut laporan tersebut, Zidane ternyata sudah memiliki target transfer lain di musim panas nanti.
Ia diberitakan ingin mendatangkan Kylian Mbappe dari PSG. Ia menilai striker Timnas Prancis itu merupakan sosok yang sempurna untuk skema permainannya.
Selain itu transfer Mbappe akan memakan dana besar sehingga ZIdane ingin Madrid fokus merekrut sang striker.
Pindah ke Italia
Kane sendiri punya opsi lain jika ia gagal pindah ke Real Madrid.
Ia bisa pindah ke Italia setelah Juventus diberitakan tertarik menggunakan jasanya.
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bagi Kroos, Singkirkan Corona Lebih Utama Ketimbang Euro
Piala Eropa 17 Maret 2020, 19:26 -
Real Madrid Terjun dalam Perburuan Mauro Icardi
Liga Spanyol 17 Maret 2020, 19:00 -
Liverpool Boleh Lepas Sadio Mane ke Real Madrid, Ini Syaratnya
Liga Inggris 17 Maret 2020, 17:24 -
Real Madrid Buka Pembicaraan untuk Transfer Nabil Fekir
Liga Spanyol 17 Maret 2020, 17:00
LATEST UPDATE
-
Profil dan Biodata Septian Bagaskara: Dari Kediri untuk Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 10:21 -
Sederet Data Fakta Jelang Australia vs Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:46 -
Calafiori Wujudkan Mimpi Main di Liga Champions Bersama Arsenal
Liga Inggris 20 Maret 2025, 09:45 -
Eliano Reijnders: Si Mungil di Timnas Indonesia, Siap Hadapi Australia?
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:45
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56