Zidane Yakin Masih Bisa Balikkan Keadaan Real Madrid
Aga Deta | 5 Desember 2020 17:50
Bola.net - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane merasa cukup yakin kalau dirinya bisa membalikkan keadaan timnya setelah menjalani periode negatif belakangan ini.
Madrid baru saja menelan kekalahan 0-2 dari Shakhtar Donetsk di Liga Champions pada pertengahan pekan ini. Hasil itu membuat Madrid terancam tidak lolos ke babak 16 besar.
Kini Los Blancos hanya menang sekali dari lima pertandingan terakhir mereka. Selain kalah dari Shakhtar, Madrid juga takluk dari Valencia dan Deportivo Alaves dan imbang melawan Villarrreal.
Di La Liga, Madrid sekarang berada di posisi keempat dengan torehan 17 poin. Mereka terpaut 7 poin dari Real Sociedad yang menghuni posisi puncak.
Bisa Balikkan Keadaan
Meski Madrid sedang menjalani periode sulit, Zidane mengakui dirinya memiliki kekuatan untuk bisa membalikkan situasi sehingga menjadi lebih baik.
“Ya, tentu saja saya memiliki kekuatan untuk itu. Ini seperti hal lalu, di mana ada situasi sulit dan musim yang sangat sulit," kata Zidane di situs resmi klub.
"Saat ini kita menghadapi situasi sulit dan saya merasa kuat untuk menghadapi situsi ini dan mencoba mencari solusi dan para pemain akan memberikan kesempatan untuk saya untuk bermain baik melawan satu rival bagus dan itu sangat positif bagi kami."
Lawan Sevilla
Madrid selanjutnya akan menghadapi Sevilla di Ramon Sanchez Pizjuan dalam lanjutan La Liga, Sabtu (5/12/2020) malam WIB. Zidane mengaku sangat menantikan pertandingan ini.
“Seperti biasa, saya menanti tim Sevilla yang selalu tampil baik, kompetitif, seperti satu tim," lanjutnya.
"Setiap pelatih memilih timnya, tim starter. Besok ada partai lain melawan kami dan kita akan menyaksikan siapa akan bermain."
Sumber: Real Madrid
Baca Juga:
- Jadwal dan Siaran Sevilla vs Real Madrid Hari Ini, 5 Desember 2020
- Real Madrid Bermasalah, Lebih Penting Bikin Gol atau Tidak Kebobolan?
- Dikabarkan Tak Mungkin Dipecat Real Madrid, Kini Zinedine Zidane Buka Suara
- Manchester United Serius Pertimbangkan Rekrut Sergio Ramos
- Sevilla vs Real Madrid: Rekor Los Blancos Lebih Jos
- Menanti Tiga Laga Final Zinedine Zidane di Real Madrid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Serius Pertimbangkan Rekrut Sergio Ramos
Liga Inggris 4 Desember 2020, 19:45 -
Sevilla vs Real Madrid: Rekor Los Blancos Lebih Jos
Liga Spanyol 4 Desember 2020, 19:10 -
Menanti Tiga Laga Final Zinedine Zidane di Real Madrid
Liga Spanyol 4 Desember 2020, 18:30 -
Real Madrid Lagi-Lagi Buru Bintang Muda Brasil, Siapa Dia?
Liga Spanyol 4 Desember 2020, 15:05 -
Data dan Fakta La Liga: Sevilla vs Real Madrid
Liga Spanyol 4 Desember 2020, 15:04
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39