Zidane: Sergio Ramos Lebih dari Sekedar Pemain
Rero Rivaldi | 17 Oktober 2017 09:20
Bola.net - - Zinedine Zidane memberikan pujian terkait peran dan sikap Sergio Ramos, yang menurutnya begitu vital di ruang ganti Real Madrid.
Jelang pertandingan melawan Tottenham di Liga Champions pekan ini, Ramos sempat mendapat pujian dari manajer Spurs, Mauricio Pochettino.
Pria Argentina itu mengatakan bahwa ia rela membayar hanya untuk melihat bek asal Andalusia itu beraksi di atas lapangan.
Zidane pun tak mau kalah dan dengan cepat memberikan pujian pada pemain belakang yang sudah tiga kali membawa klubnya memenangkan Liga Champions.
Saya bisa menghabiskan satu jam hanya bicara soal Sergio, tutur Zidane di Goal International. Dialah kapten kami, namun di luar lapangan dia juga menjadi seorang pemimpin. Itu yang ingin saya tekankan.
Dia lebih dari sekedar pemain, namun dia punya sikap yang penting sebagai seorang pribadi - pribadi yang fenomenal. Dia amat berwibawa, jika dia ingin mengatakan sesuatu, dia akan mengatakannya langsung pada anda.
Dia amat penting, seorang kapten, pemimpin klub ini. Dia datang ke sini ketika masih berusia 20, saya bahkan bermain setahun bersama dirinya dan dia tak berubah sama sekali. Dia masih ada di sini, jadi itu artinya dia bekerja dengan baik.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jawaban Zidane Ihwal Rumor Transfer Harry Kane
Liga Spanyol 16 Oktober 2017, 23:46 -
Skuat Madrid Tak Pernah Khawatir Saat Ronaldo Jadi Tumpul
Liga Spanyol 16 Oktober 2017, 23:31 -
Isco: Ronaldo Harus Menangkan Ballon d'Or
Liga Spanyol 16 Oktober 2017, 22:24 -
Zidane: Tottenham Bukan Hanya Harry Kane
Liga Champions 16 Oktober 2017, 21:46 -
Cara Sederhana Zidane Jelaskan Performa Isco
Liga Spanyol 16 Oktober 2017, 20:32
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39