Zidane: Ronaldo Bisa Bermain di Mana Saja
Asad Arifin | 28 April 2017 22:08
Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mengaku tidak ambil pusing soal di mana posisi yang tepat untuk seorang Cristiano Ronaldo. Pasalnya, Zidane yakin bahwa Ronaldo bisa bermain di posisi manapun.
Posisi natural Ronaldo adalah di sektor sayap kiri. Peran di sektor ini sudah dijalani oleh Ronaldo bahkan sejak ia masih bermain untuk Sporting Lisbon hingga kemudian ke Manchester United.
Namun, belakangan Ronaldo lebih sering tampil sebagai penyerang tengah. Mulanya, peran ini diemban oleh Ronaldo di timnas Portugal. Namun, pemain 32 tahun juga tampil sebagai penyerang tengah di Madrid.
Ronaldo selalu bermain di sayap, tapi dia memiliki kualitas untuk dimainkan di beberapa posisi. Dia bisa bermain sebagai seorang penyerang dengan sangat baik karena dia adalah pemain hebat, kata Zidane.
Dan, hampir 400 gol sudah ia cetak sebagai pemain sayap, itu adalah sesuatu yang tidak bisa kita lupakan. Ini adalah prestasi yang menakjubkan tapi dia sangat bagus sehingga bisa bermain di posisi mana saja, sambungnya.
Dengan memainkan Ronaldo sebagai penyerang tengah, maka Zidane harus melakukan sedikit modifikasi di lini depan Madrid. Karim Benzema yang sejatinya adalah penyerang tengah harus digeser untuk menempati pos yang ditinggal oleh Ronaldo.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cassano Sebut Pogba dan Balotelli Overrated
Liga Italia 27 April 2017, 23:57 -
Mourinho Gelar Pembicaraan Intensif Dengan Varane
Liga Inggris 27 April 2017, 20:52 -
Raphael Varane Optimis Madrid Juara La Liga
Liga Spanyol 27 April 2017, 18:31 -
Nacho Melihat Madrid Tak Punya Tim Cadangan
Liga Spanyol 27 April 2017, 17:45 -
Bailly Tak Menyesal Gagal Bela Juventus
Liga Inggris 27 April 2017, 15:15
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39