Wajah Baru Barcelona: Bisa Menang Meski tak Diperkuat Messi
Dimas Ardi Prasetya | 27 Januari 2021 03:10
Bola.net - Ikon sepak bola Argentina Hugo Gatti mengatakan Barcelona menunjukkan wajah barunya di mana mereka kini bisa meraih kemenangan meski tak diperkuat Lionel Messi.
Barcelona memang sangat bergantung pada Messi. Jika pemain asal Argentina itu tampil di bawah standar, maka Blaugrana hampir dipastikan bakal menelan hasil negatif.
Contohnya saja pada musim lalu di Liga Champions. Messi tak berkutik dan Barcelona pun dipermalukan habis-habisan oleh Bayern Munchen.
Namun Barcelona sekarang sudah berbeda di bawah asuhan Ronald Koeman. Pelatih asal Belanda itu membuka sebuah era baru di klub Catalan tersebut.
Barcelona Menang Meski tanpa Messi
Ronald Koeman beberapa kali tak memainkan Lionel Messi di skuat Barcelona di berbagai ajang kompetisi. Namun demikian Blaugrana bisa tetap meraih poin penuh.
Wajah baru Barcelona ini pun menarik perhatian Hugo Gatti. Ia menyebut Koeman sekarang berhasil membuat Blaugrana tak lagi bergantung pada La Pulga karena sudah menemukan kekuatan lain yang bisa diandalkan untuk membuat tim meraih kemenangan.
“Setiap kali Messi tidak bermain, Barcelona menang karena mereka bisa memanfaatkan kekuatan lain," cetusnya pada El Chiringuito.
“Sepak bola adalah tentang menang dan jika Anda bermain bagus, bahkan lebih baik. Setiap kali Messi tidak bermain, Barcelona menang," seru Gatti.
Messi dan PSG
Saat ini masa depan Lionel Messi di Barcelona masih belum jelas. Belu bisa dipastikan apakah ia akan bertahan di Camp Nou atau pindah ke klub lain.
Jika ia pindah, sudah ada beberapa klub yang menantinya. Salah satunya adalah PSG.
Legenda Barcelona, Rivaldo, angkat bicara soal gosip PSG tersebut. Pria asal Brasil itu malah mengompori Messi agar pindah saja ke klub Prancis itu.
"Mereka akan menjadi opsi yang bagus untuknya, terutama karena klub memiliki manajer Argentina di Mauricio Pochettino. Messi juga akan bertemu kembali dengan temannya Neymar, jadi ia punya beberapa alasan untuk mengatakan 'ya' kepada klub jika ada lamaran," kata Rivaldo di kolom Betfair, seperti dikutip Marca.
Lionel Messi sendiri baru-baru ini terlibat kontroversi di Barcelona. Ia memukul gelandang Athletic Bilbao dan dikartu merah wasit.
(El Chiringuito)
Berita Barcelona Lainnya:
- Termasuk Messi dan Ronaldo, Ini Tim Terbaik Dekade 2011-2020 versi IFFHS
- Jordi Alba: Saya adalah Pemain yang Paling Dibenci di Dunia Sepak Bola
- Cerita Pemain Berjuluk The Next Lionel Messi di Penjuru Dunia: Dari Israel hingga Indonesia
- Sesumbar Joan Laporta: Saya Presiden Barcelona, Real Madrid Tak Pernah Juara UCL
- Selain Liverpool, Barcelona Juga Berutang Rp154 Milyar ke Juventus
- Tumpukan Utang Barcelona, Termasuk Sisa Rp500 Miliar ke Liverpool untuk Coutinho
- Luis Suarez, El Pichichi, dan Puncak Klasemen: Sudahkah Barcelona Menyesal?
- Bukan Real Madrid atau Barcelona, Atletico Madrid yang Disebut Bakal Juarai La Liga 2020/2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Termasuk Messi dan Ronaldo, Ini Tim Terbaik Dekade 2011-2020 versi IFFHS
Liga Champions 26 Januari 2021, 18:25 -
Prediksi Rayo Vallecano vs Barcelona 28 Januari 2021
Liga Spanyol 26 Januari 2021, 16:04 -
Jordi Alba: Saya adalah Pemain yang Paling Dibenci di Dunia Sepak Bola
Liga Spanyol 26 Januari 2021, 13:30 -
Sesumbar Joan Laporta: Saya Presiden Barcelona, Real Madrid Tak Pernah Juara UCL
Liga Spanyol 26 Januari 2021, 10:36
LATEST UPDATE
-
Kontrak Igor Tudor di Juventus Masih Penuh Misteri
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:15 -
Sejarah Pelatih Juventus yang Dipecat di Tengah Musim Sebelum Thiago Motta
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:04 -
Man of the Match Timnas Jerman vs Timnas Italia: Moise Kean
Piala Eropa 24 Maret 2025, 04:53 -
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39