Wah, Antoine Griezmann Muntab Dicadangkan di El Clasico?
Richard Andreas | 27 Oktober 2020 06:37
Bola.net - Antoine Griezmann dikabarkan marah besar terhadap keputusan Ronald Koeman yang mencadangkannya pada duel sepenting El Clasico akhir pekan lalu. Penyerang Prancis ini baru bermain di 8 menit akhir, jelas tidak cukup untuk mengubah pertandingan.
Barcelona kalah 1-3 dari Real Madrid di Camp Nou akhir pekan lalu. Tim tuan rumah kalah dari segi taktik dan komposisi pemain, khususnya di lini serang.
Entah mengapa, pada duel sepenting ini Koeman memilih menurunkan pemain muda selevel Pedri Rodriguez sebagai starter, padahal seharusnya ada Griezmann yang siap bermain.
Keputusan inilah yang dikabarkan membuat Griezmann berang. Mengutip Mundo Deportivo, baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Harapan Griezmann
Menuurut laporan tersebut, Griezmann sungguh berharap bisa jadi starter pada duel sepenting El Clasico. Nahasnya dia justru kalah bersaing dari pemain seperti Pedri yang masih 17 tahun.
Griezmann sudah biasa dicadangkan pada beberapa pertandingan terakhir, tapi baginya dicadangkan dalam duel kontra Real Madrid adalah pukulan besar.
Mantan pemain Atletico Madrid ini tahu performanya belum memuaskan, bahwa dia masih kesulitan menemukan peran dalam tim. Namun, dia berharap pertandingan kontra Madrid kemarin bisa jadi batu pijakan.
Nahasnya Koeman tidak memercayainya, bahkan hanya memberikan kesempatan di 10 menit akhir.
Lawan Juventus
Sekarang, nasib Griezmann kembali diragukan menjelang duel Barcelona kontra Juventus di Liga Champions tengah pekan ini. Duel tandang di Turin selalu sulit, Barca harus menurunkan tim terbaik.
Tentu Griezmann berharap bisa jadi starter pada pertandingan sepenting ini, apalagi setelah dicadangkan di El Clasico musim lalu. Namun, keputusan sepenuhnya ada di tangan Ronald Koeman.
Bakal mengenaskan jika Griezmann dicadangkan lagi, dan bukan salahnya jika dia mulai mencari jalan keluar dari Camp Nou di bursa transfer berikutnya.
Sumber: Mundo Deportivo
Baca ini juga ya!
- Mau Sukses? Para Pemain Barcelona Wajib Beradaptasi dengan Messi
- Nego Kontrak Kylian Mbappe Macet, Real Madrid Siaga Satu
- De Jong Nyaman Main di Bawah Asuhan Koeman, Apa Alasannya?
- Koeman Jadi Kunci Kesuksesan Barcelona Menangi Perburuan De Jong
- Gagal Sepakat, Sergio Ramos Tinggalkan Real Madrid Tahun Depan?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nego Kontrak Kylian Mbappe Macet, Real Madrid Siaga Satu
Liga Spanyol 26 Oktober 2020, 21:40 -
Gagal Sepakat, Sergio Ramos Tinggalkan Real Madrid Tahun Depan?
Liga Spanyol 26 Oktober 2020, 18:40 -
Ups, Isco Tertangkap Kamera Keluhkan Perlakuan Zidane
Liga Spanyol 26 Oktober 2020, 17:15 -
Data dan Fakta Liga Champions: Borussia Monchengladbach vs Real Madrid
Liga Champions 26 Oktober 2020, 17:06 -
Prediksi Borussia Monchengladbach vs Real Madrid 28 Oktober 2020
Liga Champions 26 Oktober 2020, 17:05
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39