Vermaelen Masih Punya Tempat di Barcelona
Aga Deta | 3 September 2017 04:00
Bola.net - - Direktur olahraga Barcelona Robert Fernandez menegaskan bahwa Thomas Vermaelen masih bisa berkontribusi di klub pada musim ini.
Defender berusia 31 tahun ini bergabung dengan Barcelona dari Arsenal pada musim panas tahun 2014. Namun, ia menghabiskan musim lalu dengan dipinjamkan ke AS Roma setelah kesulitan di Camp Nou.
Vermaelen membuat 150 penampilan untuk Arsenal antara tahun 2009 sampai 2014 dan memenangkan FA Cup selama berada di Emirates Stadium. Sang pemain diyakini ingin kembali ke Premier League pada musim panas ini.
Namun, kepindahan Vermaelen tidak terjadi sehingga sang pemain masih tetap bertahan di Barcelona. Fernandez mengatakan bahwa Vermaelen masih punya tempat di tim Catalan pada musim ini.
Vermaelen? Dia tidak mendapat banyak waktu di Roma dan mengalami cedera, tapi dia memiliki banyak kualitas, kata Fernandez seperti dilansir SportsMole.
Kami sangat mempercayainya. Pelatih juga sangat senang dengan dia selama pra-musim.
Vermaelen terikat kontrak dengan Barcelona sampai tahun 2019 dan sang pemain sempat dikaitkan dengan Everton, West Brom dan Crystal Palace sepanjang bursa transfer musim panas ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ternyata Ini Alasan Barcelona Batal Rekrut Coutinho
Liga Spanyol 2 September 2017, 23:10 -
Xavi: Barcelona Sudah Tertidur
Liga Spanyol 2 September 2017, 14:00 -
Iniesta Sanjung Performa Apik Marco Asensio
Liga Spanyol 2 September 2017, 13:40 -
Rangkuman Bursa Transfer La Liga Musim Panas 2017
Liga Spanyol 2 September 2017, 06:37 -
Xavi Kritik Barca Yang Tak Beri Kesempatan Kepada Pemain La Masia
Liga Spanyol 2 September 2017, 05:05
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39