Vermaelen: Barca Juara Champions Lagi Bakal Luar Biasa

Editor Bolanet | 14 Maret 2016 09:39
Vermaelen: Barca Juara Champions Lagi Bakal Luar Biasa
Thomas Vermaelen (c) AFP
- Thomas Vermaelen mengatakan akan amat luar biasa jika bisa memecahkan rekor dengan menjadi tim yang mampu mempertahankan gelar juara Liga Champions.


Namun bek asal Belgia itu tidak ingin timnya terlalu fokus pada target tersebut, mengingat mereka kini masih akan menghadapi banyak pertandingan - termasuk di antaranya laga leg kedua babak 16 besar melawan Barcelona.


Barca sendiri unggul 2-0 secara agregat usai meraih kemenangan di Emirates awal bulan ini.


Memenangkan Liga Champions lagi akan jadi rekor yang luar biasa. Namun kami tidak ingin fokus pada hal tersebut, karena masih ada banyak pertandingan yang bakal kami jalani. Tidak mudah, namun kami akan jadi favorit, tutur Vermaelen di laman resmi klub.


Kemungkinan untuk memenangkan Liga Champions sekali lagi masih jauh dari genggaman kami, namun saya tahu itu akan luar biasa. Kami memilih untuk tidak membicarakan hal tersebut. [initial]


 (fcb/rer)