Vazquez Bicara Peluang Madrid Juara La Liga
Asad Arifin | 27 Desember 2016 20:23
Bola.net - - Penyerang Real Madrid, Lucas Vazquez menyebut peluang timnya untuk menjadi juara La Liga pada musim 2016/17 ini masih terbuka. Meski begitu, baginya persaingan menjadi juara masih sangat panjang.
Real Madrid saat ini masih menjadi pemuncak klasemen La Liga dengan 37 poin. Pasukan pelatih Zinedine Zidane ini unggul tiga poin dari pesaing terdekat mereka yakni Barcelona yang menguntit di posisi kedua.
El Real punya peluang untuk memperlebar jarak karena masih menyimpan satu pertandingan ekstra. Tentu saja hal ini membuat kans Madrid untuk bisa menjadi juara masih panjang.
Masih ada banyak pertandingan yang tersisa, tapi saat ini kami berada dalam momen yang baik dan terus bermain dengan bagus, kata Vazquez dikutip dari Marca.
Madrid memang punya ambisi besar untuk bisa memenangkan La Liga pada musim ini. Pasalnya, klub asal Ibukota Spanyol ini sudah tidak lagi pernah merasakan manisnya gelar juara La Liga usai menjadi pemenang pada musim 2011-2012 yang lalu.
Vazquez yakin musim ini Madrid bisa mengakhiri puasa gelar La Liga. Ia optimis karena sejauh ini Madrid sudah tampil impresif. Mudah-mudahan kita akan terus mendapatkan hasil yang bagus dan memenangkan La Liga, tutup Vazquez.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Januari Nanti James Rodriguez Tetap Bertahan di Madrid
Liga Spanyol 26 Desember 2016, 19:32 -
Hadirnya Zidane di Madrid Tak Membuat Saviola Tertekan
Liga Spanyol 26 Desember 2016, 18:48 -
Ini Kunci Keberhasilan Saviola Bermain di Barcelona
Liga Spanyol 26 Desember 2016, 18:24 -
Liga Spanyol 25 Desember 2016, 23:23
-
Hampir 60 Pemain La Liga Bisa Direkrut Gratis Januari Ini
Liga Spanyol 25 Desember 2016, 13:18
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39