Varane: Seluruh Penggawa Madrid Dukung Ronaldo di Ballon d'Or

Editor Bolanet | 11 Januari 2015 23:09
Varane: Seluruh Penggawa Madrid Dukung Ronaldo di Ballon d'Or
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
- Bek Real Madrid Raphael Varane mendukung rekan setimnya Cristiano Ronaldo yang akan memenangkan penghargaan Ballon d'Or. Tak hanya Varane, seluruh penggawa Los Blancos ternyata juga mendukung Ronaldo.

Ronaldo memang menjadi sosok yang difavoritkan untuk kembali meraih penghargaan pemain terbaik dunia di tahun 2014. Sang mega bintang asal Portugal itu harus bersaing dengan dua finalis lainnya seperti Lionel Messi dan Manuel Neuer.

Untuk penghargaan Ballon d'Or, kami semua mendukung Cristiano, ujar Varane singkat kepada reporter.

Penampilan Ronaldo sampai sejauh ini memang masih tetap konsisten. Pemain berusia 29 tahun itu sudah mengemas 33 gol dari 28 pertandingan di semua ajang kompetisi di musim ini.[initial]

 (isf/ada)