Van Der Vaart Bangga Pernah Berseragam Madrid

Editor Bolanet | 30 Juli 2015 20:05
Van Der Vaart Bangga Pernah Berseragam Madrid
Rafael Van Der Vaart (c) AFP
- Rafael Van Der Vaart pernah memperkuat Real Madrid periode 2008-2010 sebelum hijrah ke Tottenham dan Hamburg. Musim panas ini, gelandang serang 32 tahun Belanda itu kembali ke La Liga setelah direkrut oleh Real Betis.

Van Der Vaart bergabung dengan Betis dari Hamburg lewat jalur free transfer pada Juni 2015. Dia mengaku bangga pernah berseragam Madrid.

Saya sangat bangga pernah ada di Madrid. Dua tahun di sana, saya memainkan banyak pertandingan dan mencetak banyak gol, kata Van Der Vaart dalam sebuah wawancara dengan AS.

Bersama Madrid, Van Der Vaart mengukir 12 gol dan 11 assist dalam 73 penampilan di semua ajang. Kini, dia menatap petualangan baru dengan seragam Betis, yang merupakan klub promosi di La Liga 2015/16. [initial]

 (as/gia)