Valencia Resmi Datangkan Neto dari Juventus
Ari Prayoga | 8 Juli 2017 01:18
Bola.net - - Kuda hitam La Liga, Valencia akhirnya resmi mengumumkan perekrutan penjaga gawang asal Brasil, Norberto Murara alias Neto dari raksasa Serie A, Juventus.
Lewat laman resmi mereka, Valencia menyatakan bahwa Neto telah menandatangani kontrak selama empat tahun atau hingga 30 Juni 2021 mendatang. Neto didatangkan Valencia dengan banderol 7 juta euro ditambah 2 juta euro dalam bentuk bonus.
Kiper yang pada 19 Juli mendatang akan merayakan ulang tahun ke-28 itu memiliki klausul buy-out dengan nilai sangat tinggi dalam kontraknya, yakni mencapai 80 juta euro.
Di Valencia, Neto diproyeksikan untuk menggantikan sesama kiper asal Brasil, Diego Alves yang kabarnya segera merapat ke AS Roma.
Neto bergabung dengan Juventus sejak 2015 lalu ketika didatangkan dari Fiorentina. Selama dua musim terakhir ia menjadi deputi dari portiere utama Bianconeri, Gianluigi Buffon.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Temui Perez, Danilo Minta Dijual
Liga Spanyol 7 Juli 2017, 15:10 -
Juventus Ikut Antri Tanda Tangan Mbappe?
Liga Italia 7 Juli 2017, 14:42 -
Manchester City Ramaikan Perburuan Dalbert
Liga Inggris 7 Juli 2017, 10:40 -
Kiper Kedua Juventus Ini Lebih Pilih Valencia Daripada Watford
Liga Italia 7 Juli 2017, 10:25 -
Tawaran 42 Juta Euro Juventus Untuk Bernardeschi Ditolak
Liga Italia 7 Juli 2017, 05:03
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39