Valdano: Martino Korban Nostalgia Barca

Editor Bolanet | 11 April 2014 15:34
Valdano: Martino Korban Nostalgia Barca
Gerardo Martino. (c) AFP
- Gerardo Martino disebut oleh Jorge Valdano bakal mengalami kesulitan untuk membangun tim baru di . Pasalnya, ia sudah menjadi korban dari nostalgia masa kejayaan klub sebelum kedatangannya di musim panas lalu.

Martino ditunjuk menjadi pelatih El Barca, menggantikan pelatih sebelumnya Tito Vilanova yang mundur karena alasan kesehatan.

Meski kemudian mampu membuktikan kemampuannya di Camp Nou, banyak pihak kerap mengkritik Tata - sapaan akrab sang pelatih - karena ia tak mampu membuat Barca bermain menyerang sekaligus indah seperti Josep Guardiola.

Saya pikir Barcelona kini mengalami siklus tertentu, tutur Valdano, eks pemain dan direktur Real Madrid, menurut laporan Marca.

Sekarang tidak akan mudah untuk membangun tim baru karena mereka sudah jatuh dalam nostalgia. Tata Martino adalah korban dari nostalgia klub, pungkasnya.

Barca baru saja tersingkir dari Liga Champions usai kalah atas Atletico Madrid. Sekarang kesempatan mereka memenangkan trofi hanya ada di La Liga dan Copa Del Rey. [initial]

 (mar/rer)