Usir Arsenal, Madrid Prioritaskan Kontrak Anyar Benzema
Editor Bolanet | 20 Februari 2014 16:23
- Real Madrid nampaknya mulai menyadari betapa pentingnya kontribusi Karim Benzema sehingga mereka memasang pembaruan kontraknya sebagai prioritas.
Kontrak yang saat ini mengikat striker Prancis itu bakal hangus Juni tahun depan. Namun dengan pembicaraan kontrak baru sempat tertunda, beragam spekulasi pun muncul terkait masa depan Benzema di Bernabeu.
Tak mau sang pemain kehilangan fokus seiring ramainya rumor peminat - terutama yang dikaitkan erat dengannya, manajemen Los Merengues dilaporkan mulai membuka negosiasi dengan kubu Benzema pekan ini, bahkan Marca meyakini pembahasan kontrak tersebut adalah prioritas Madrid.
Pembicaraan soal kontrak anyar dipercaya sudah dimulai sejak September silam, namun dengan inisiatif Madrid saat ini diyakini kontrak baru akan disepakati tanpa hambatan, terlebih sang pemain tak pernah memberi sinyal bakal hengkang dari ibukota Spanyol.
Apakah Anda merasa Benzema layak dipertahankan Madrid dengan ikatan kontrak baru? Sematkan komentar pintar Anda saat mengirim umpan berita ini kepada rekan ya. [initial]
(tri/row)
Kontrak yang saat ini mengikat striker Prancis itu bakal hangus Juni tahun depan. Namun dengan pembicaraan kontrak baru sempat tertunda, beragam spekulasi pun muncul terkait masa depan Benzema di Bernabeu.
Tak mau sang pemain kehilangan fokus seiring ramainya rumor peminat - terutama yang dikaitkan erat dengannya, manajemen Los Merengues dilaporkan mulai membuka negosiasi dengan kubu Benzema pekan ini, bahkan Marca meyakini pembahasan kontrak tersebut adalah prioritas Madrid.
Pembicaraan soal kontrak anyar dipercaya sudah dimulai sejak September silam, namun dengan inisiatif Madrid saat ini diyakini kontrak baru akan disepakati tanpa hambatan, terlebih sang pemain tak pernah memberi sinyal bakal hengkang dari ibukota Spanyol.
Apakah Anda merasa Benzema layak dipertahankan Madrid dengan ikatan kontrak baru? Sematkan komentar pintar Anda saat mengirim umpan berita ini kepada rekan ya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juande Ramos Pahami Sulitnya Adaptasi Bale
Liga Spanyol 19 Februari 2014, 23:30 -
Eks Kiper Madrid: Masa Depan Casillas Tak Jelas
Liga Spanyol 19 Februari 2014, 22:42 -
Guti: Selamat Atas Perampokan Kalian, Barca!
Liga Champions 19 Februari 2014, 22:20 -
Madrid Buka Pintu Bagi United Untuk Datangkan Coentrao
Liga Spanyol 19 Februari 2014, 22:02 -
Valdano Kritik Penampilan Bale di Madrid
Liga Spanyol 19 Februari 2014, 21:35
LATEST UPDATE
-
Dipermak Australia, Patrick Kluivert: Andai Penalti Kevin Diks Masuk....
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:31 -
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40