Usai Madrid Kalah, Ramos Lempar Pujian Untuk Pelatih Sevilla
Afdholud Dzikry | 16 Januari 2017 10:30
Bola.net - - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos memberikan pujian kepada pelatih Sevilla, Jorge Sampaoli usai timnya dikalahkan Sevillistas dengan skor 1-2.
Sebagaimana diketahui, Real Madrid harus rela mengalami kekalahan pertama mereka musim ini setelah kalah 1-2 di markas Sevilla, Ramon Sanchez Pizjuan, Senin (16/1) dini hari tadi.
Los Blancos sempat unggul lebih dahulu lewat gol penalti Cristiano Ronaldo pada menit ke-67. Namun kemenangan di depan mata itu sirna di lima menit terakhir setelah tuan rumah membuat dua gol balasan lewat gol bunuh diri Sergio Ramos dan Stevan Jovetic.
Usai pertandingan tersebut, Ramos pun tak pelit pujian kepada pelatih Sampaoli yang menurutnya telah sukses membawa Sevilla kembali ke papan atas dan saat ini bertempur untuk juara.
Saya pikir dia seorang pelatih fantastis dan ini bukan kebetulan dia sukses bersama Chile dan sekarang membawa Sevilla berjuang di papan atas, ujarnya.
Saya berharap yang terbaik untuknya, saya senang dengan orang yang bisa mengatasi sesuatunya dengan kepala dingin, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aubameyang: Belum Waktunya Gabung Real Madrid
Liga Spanyol 15 Januari 2017, 21:13 -
Karena Mourinho, Ronaldo Larang James Gabung Man United
Liga Spanyol 15 Januari 2017, 14:42 -
Real Madrid Segera Ikat Wonderkid Swedia Berlabel The New Zlatan
Liga Spanyol 15 Januari 2017, 11:38 -
Higuain: Mentalitas Juventus Sama Dengan Real Madrid
Liga Italia 15 Januari 2017, 07:30 -
Dybala Diincar Real Madrid dan Barcelona, Ini Kata Higuain
Liga Italia 15 Januari 2017, 06:00
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39