Tolak Juventus, Sergio Ramos Bertahan di Real Madrid?
Serafin Unus Pasi | 14 Oktober 2020 18:40
Bola.net - Rumor bergabungnya Sergio Ramos ke Juventus nampaknya tidak akan jadi kenyataan. Karena sang bek diberitakan akan meneken kontrak baru di Santiago Bernabeu.
Ramos bisa dikatakan adalah sosok yang krusial bagi Real Madrid. Sudah 15 tahun lamanya ia menjadi dinding yang kokoh untuk pertahanan Los Blancos.
Saat ini Ramos telah memasuki penghujung kontraknya di Real Madrid. Belakangan beredar kabar bahwa ia diajak Cristiano Ronaldo untuk pindah ke Juventus.
Namun El Chiringuito mengklaim Ramos tidak akan pindah ke Turin. Ia diberitakan akan bertahan di Real Madrid.
Simak situasi transfer Ramos selengkapnya di bawah ini.
Tidak Ingin Pergi
Menurut laporan tersebut, Ramos tidak punya rencana untuk meninggalkan Real Madrid.
Ia diberitakan sangat mencintai Real Madrid. Dan ia punya cita-cita untuk gantung sepatu di Bernabeu.
Itulah mengapa ia tidak tergoda pindah ke Juventus meski Ronaldo yang mengajaknya.
Perpanjang Kontrak
Menurut laporan tersebut, manajemen Real Madrid juga tidak mengijinkan Ramos pergi.
Florentino Perez diberitakan sangat menyukai Ramos. Ia menilai sang bek masih menjadi sosok yang dibutuhkan El Real berkat kepemimpinan dan kemampuan bertahannya.
Untuk itu manajemen Madrid sudah menyiapkan kontrak baru untuk Ramos, meski El Chiringuito tidak memberikan detail berapa durasi kontrak baru Ramos.
Kawan yang Pergi
Menurut gosip yang beredar, ada satu pemain Madrid lain yang tertarik pindah ke Juventus.
Ia adalah sosok bek kiri El Real, Marcelo.
(El Chringuito)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Breaking News: Cristiano Ronaldo Positif Mengidap COVID-19
Liga Italia 13 Oktober 2020, 21:27 -
Kisah Miris Weston McKennie: Saya Bermain untuk Negara yang Tidak Menerima Saya
Bolatainment 13 Oktober 2020, 09:30 -
'Tidak Ada yang Bisa Hentikan Cristiano Ronaldo'
Liga Eropa UEFA 13 Oktober 2020, 08:08 -
Fantastis! Gaji Cristiano Ronaldo Semusim Lebih Besar dari 5 Klub Serie A
Liga Italia 13 Oktober 2020, 08:00
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39