Tinggalkan Real Madrid, Luka Jovic Menuju ke PSG?
Asad Arifin | 30 Agustus 2019 09:29
Bola.net - Dua hari jelang penutupan bursa transfer musim panas 2019, banyak rumor penting beredar. Salah satu rumor yang mencuri perhatian adalah kepindahan Luka Jovic menuju ke PSG.
Luka Jovic baru bergabung dengan Real Madrid pada awal musim 2019/2020 ini. Pemain berusia 21 tahun didatangkan dari Frankfurt dengan harga 60 juta euro.
Pemain asal Serbia tersebut sejauh ini menjadi pembelian paling mahal kedua Real Madrid di bursa transfer awal musim 2019/2020. Status pembelian paling mahal masih dipegang oleh Eden Hazard dengan harga 100 juta euro.
Namun, belum setengah musim di Real Madrid, Luka Jovic sudah disebut akan meninggalkan Real Madrid. Mantan pemain Benfica masuk dalam radar transfer PSG. Akankah Jovic pindah? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Luka Jovic Gantikan Neymar di PSG?
Luka Jovic telah memainkan dua laga bersama Real Madrid di La Liga musim 2019/2020. Dua kali Jovic dimainkan sebagai pengganti oleh Zinedine Zidane. Menit bermain yang didapatkannya baru 31 menit.
Di saat belum dimainkan sebagai pemain inti, justru kini Luka Jovic disebut akan pindah. Dikutip dari Soccerlink, PSG tertarik untuk mendatangkan Luka Jovic.
Saat ini PSG sedang terlibat dalam pembicaraan dengan pihak Real Madrid. Tema utama yang mereka bahas adalah transfer Keylor Navas. Tetapi, pihak PSG juga tertarik untuk membahas transfer Luka Jovic.
PSG tertarik dengan Luka Jovic karena kemungkinan besar akan kehilangan Neymar. Pemain asal Brasil tersebut kian dekat dengan kepindahan ke Barcelona. Bahkan, Neymar dipastikan tidak akan bermain untuk PSG pada laga akhir pekan ini.
PSG menilai Luka Jovic sebagai opsi yang ideal untuk menggantikan Neymar.
Luka Jovic Menolak Pindah?
Dikutip dari beberapa media asal Spanyol, Luka Jovic sebenarnya tidak punya niat untuk pindah dari Real Madrid. Dia siap berjuang untuk mendapatkan tempat utama di lini depan Madrid, bersaing dengan Karim Benzema.
Luka Jovic hanya merasa bahwa saat ini kondisinya belum 100 persen fit karena baru sembuh dari cedera. Karena itu, Luka Jovic belum bisa memberikan kontribusi maksimal untuk Madrid.
Luka Jovic dibeli Real Madrid pasca tampil bagus pada musim 2018/19 lalu bersama Frankfurt. Dia mencetak 17 gol di Bundesliga dan 10 gol di Liga Europa.
Sumber: Soccerlink
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rivaldo Dukung Tukar Tambah Neymar dan Ousmane Dembele
Liga Spanyol 29 Agustus 2019, 17:40 -
Rivaldo: Neymar Tidak Akan Gabung Real Madrid
Liga Spanyol 29 Agustus 2019, 17:20 -
Bukan MU atau Real Madrid, Christian Eriksen Gabung Klub Ini?
Liga Inggris 29 Agustus 2019, 15:40 -
2 Hal Penting yang Ingin Diketahui Neymar Sebelum Pulang ke Barcelona
Liga Spanyol 29 Agustus 2019, 10:40 -
Adu Rayu: Peran Bos Barcelona dalam Skema Pertukaran Neymar-Dembele
Liga Spanyol 29 Agustus 2019, 09:40
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39