Tanggapi Wabah Corona, Zidane: Percayakan Pada Ahlinya

Gia Yuda Pradana | 8 Maret 2020 00:06
Tanggapi Wabah Corona, Zidane: Percayakan Pada Ahlinya
Zinedine Zidane, Real Madrid (c) AP Photo

Bola.net - Sejumlah pertandingan di Italia telah ditunda. Beberapa bahkan digelar tertutup tanpa penonton. Ini merupakan dampak dari wabah virus Corona di negara tersebut. Bagaimana tanggapan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane?

Sejauh ini, wabah ini memang belum berdampak sampai ke Spanyol. Namun, Zidane merasa itu bisa saja terjadi.

Advertisement

Yang penting, menurut Zidane, percayakan saja semua kepada ahlinya.

1 dari 1 halaman

Main Tanpa Penonton Tidak Menyenangkan

Main Tanpa Penonton Tidak Menyenangkan

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane (c) AP Photo

"Bermain di stadion tertutup bukanlah sesuatu yang menyenangkan, begitu pula penundaan pertandingan," kata Zidane, ketika ditanya tentang virus ini, seperti dikutip Marca.

"Ini sudah terjadi di Prancis, di Italia... dan bisa saja akhirnya juga terjadi di Spanyol."

"Saya bukan ahli yang harus tahu tentang ini. Ada orang-orang di seputar kita yang memberi tahu apa yang harus kita lakukan."

"Kita percaya saja pada orang-orang yang tahu tentang ini, dan lakukan apa yang mereka bilang," tegasnya.

Sumber: Marca