Tabarez: Suarez Pemain Tipe Real Madrid, Bukan Barcelona

Editor Bolanet | 22 Maret 2016 14:24
Tabarez: Suarez Pemain Tipe Real Madrid, Bukan Barcelona
Luis Suarez. (c) AFP
- Oscar Tabarez belum lama ini memberikan pujian terhadap kemampuan Luis Suarez dalam mengatasi tantangan, terutama usai ia mencatat sukses dalam karirnya di .


Pemain asal Uruguay tengah bersiap untuk membela lagi timnas negaranya, usai sempat absen dua tahun akibat sanksi FIFA. Dan manajer Uruguay, Tabarez, memuji pentingnya arti sang anak buah bagi tim yang ia pimpin.


Luis datang usai berhasil memenangkan banyak hal. Dan berada di klub seperti Barcelona, yang punya budaya tertentu, ia sudah berhasil menjadi bagian dari mereka, tutur Tabarez pada Four Four Two.


Saya tahu ada banyak orang mengatakan 'Bagaimana bisa ia pergi ke Barcelona? Ia adalah tipe pemain Real Madrid. Ia tidak bisa bermain seperti itu'. Mungkin komentar mereka memang benar, namun Luis sudah menunjukkan bahwa ia bisa mengatasi tantangan.


Saya kira statistik sudah menunjukkan apa yang bisa ia lakukan. Ia sudah bisa mengatasi semua tantangan yang ada. [initial]


 (fft/rer)