SuperMessi, Tidak Ada Waktu Istirahat untuk Lionel Messi
Asad Arifin | 15 Februari 2020 18:22
Bola.net - Ketergantungan besar Barcelona pada sosok Lionel Messi sudah tidak perlu diperdebatkan lagi. Bahkan, ibarat manusia super, Lionel Messi diyakini tidak banyak mendapat istiharat pada musim 2019/2020.
Lionel Messi menjadi bintang utama bagi Barcelona dalam beberapa musim terakhir. La Pulga adalah inspirasi permainan tim. Lionel Messi menjadi mesin gol sekaligus pusat arus bola permainan Barcelona.
Peran Lionel Messi diprediksi bakal makin penting pada musim 2019/2020. Sebab, Barcelona tidak kehilangan Luis Suarez karena cedera lutut. Pemain asal Uruguay menjalani operasi dan harus absen lama.
Tanpa Luis Suarez, juga Ousmane Dembele yang absen sampai akhir musim, kepada siapa lagi Barcelona bergantung kalau bukan Lionel Messi? Lantas, apakah Barcelona berani memberi istirahat pada Lionel Messi?
Tidak Ada Istirahat untuk Lionel Messi
Lionel Messi sempat absen pada beberapa laga awal Barcelona musim 2019/2020. Pemain berusia 32 tahun dipaksa absen karena mengalami cedera di laga pramusim. Dia baru sembuh pada September 2019.
Lionel Messi kini tercatat telah memainkan 16 pertandingan La Liga secara beruntun, tanpa istirahat. Pemain asal Argentina tersebut juga selalu bermain full. Dia bermain 1.439 menit beruntun di La Liga.
Barcelona tidak pernah bermain tanpa Lionel Messi, sejak dia sembuh dan kembali bermain penuh melawan Sevilla pada 6 Oktober 2019.
Sejauh ini, hanya dua pertandingan yang dilewatkan Lionel Messi ketika dia sedang dalam kondisi bugar. Dua laga tersebut yakni melawan Ibiza di Copa del Rey dan Inter Milan di Liga Champions.
Sejauh ini, Lionel Messi sudah tampil pada 2.190 menit di semua laga dan akan bertambah 90 menit jika bermain di laga melawan Getafe, Sabtu (15/2/2020) malam. Messi menjadi pemain paling banyak mencetak gol [14] dan assist [11] di La Liga.
Mungkinkah Barcelona Istirahatkan Lionel Messi?
Memberi istirahat kepada Lionel Messi bakal menjadi pilihan sulit bagi Quique Setien. Sebab, Barcelona kini tengah bersaing ketat dengan Real Madrid untuk posisi puncak klasemen La Liga. Barcelona tertinggal tiga poin dari Real Madrid.
"Lionel Messi, seperti kebanyakan pemain, tahu apa yang bisa dan tak bisa ia lakukan. Jika dia berada di lapangan, itu karena dia mampu bermain. Dia baik-baik saja, tidak ada masalah," ucap Setien seperti yang dikutip dari Goal International.
"Seperti pemain lainnya, akan ada waktu di mana kami harus mengistirahatkan dia. Saya belum menghabiskan waktu banyak untuk melakukan evaluasi di sini," lanjutnya.
Tanpa Lionel Messi, lini depan Los Cules bakal terlihat cukup timpang. Namun, Setien masih punya Antoine Griezmann dan Ansu Fati. Selain itu, ada juga pemain muda dari akademi yakni Rey Manaj.
Sumber: Marca/Goal International
Baca Ini Juga:
- Man City Dihukum UEFA, Presiden La Liga: Akhirnya!
- Barcelona Beneran Dekati Loren Moron, dan Real Betis Sudah Menolak
- Satu Hal yang Membuat Hazard Disenangi Pemain Brasil di Real Madrid, Apa Itu?
- Setien akan Istirahatkan Messi, Trauma dengan Cedera Suarez dan Dembele?
- Real Madrid Seriusi Perburuan 'The New Casemiro'
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Balik ke Inggris, Klub Ini Dianggap Lebih Pas Bagi Coutinho Ketimbang Liverpool
Liga Inggris 14 Februari 2020, 20:46 -
Perseteruan Dengan Abidal Bukan Penyebab Macetnya Keran Gol Messi
Liga Spanyol 14 Februari 2020, 18:26 -
Meski Sempat Ribut, Situasi Lionel Messi Masih Aman di Barcelona
Liga Spanyol 14 Februari 2020, 18:20 -
Menduetkan Ronaldo dan Messi Itu Tidak Realistis, Kata Rivaldo
Liga Spanyol 14 Februari 2020, 17:51 -
Klasemen La Liga: Real Madrid Dibayangi Barcelona
Liga Spanyol 14 Februari 2020, 15:46
LATEST UPDATE
-
45 Menit yang Menyenangkan dari Eliano Reijnders
Tim Nasional 21 Maret 2025, 10:13 -
Harapan untuk Timnas Indonesia: Wajib Menang Lawan Bahrain!
Tim Nasional 21 Maret 2025, 10:01 -
Napoli Pertimbangkan Tukar Guling Victor Osimhen dengan Rasmus Hojlund
Liga Inggris 21 Maret 2025, 10:00 -
Frenkie De Jong Bahagia Kembali Perkuat Timnas Belanda
Piala Eropa 21 Maret 2025, 09:31
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39