Sudah Siap Kehilangan Lionel Messi, Begini Rencana Masa Depan Barcelona
Richard Andreas | 29 Juli 2019 09:00
Bola.net - Barcelona mengaku sudah siap menghadapi mas depan tanpa sang megabintang, Lionel Messi. Bagaimanapun, Barca harus menjaga kekuatan mereka ketika Messi pensiun nanti.
Selama belasan tahun terakhir, Messi sudah membentuk Barcelona. Juara La Liga itu begitu bergantung pada keajaiban Messi di setiap pertandingan. Messi adalah jaminan trofi.
Biar begitu, Messi tidak bisa bermain selamanya. Dia sudah berusia 32 tahun, yang artinya masa-masa pensiun Messi sudah dekat. Era itu bakal sulit, dan Barca harus mempersiapkan diri.
Sang presiden, Josep Maria Bartomeu menegaskan bahwa Barca sudah memulai proyek pasca-Messi tersebut. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Persiapan Barca
Kehilangan Messi bakal sangat berpengaruh. Barca tidak bisa mengharapkan satu pemain saja untuk memikul beban yang ditinggalkan Messi. Sebab itu, mereka harus membeli beberapa pemain top.
Terbukti, dalam eberapa tahun terakhir, Blaugrana menuntaskan tiga dari enam pembelian termahal dalam sejarah sepak bola. Yakni dengan pembelian Antoine Griezmann, Philippe Coutinho, dan Ousmane Dembele.
Meski belum ada tanda-tanda Messi bakal pensiun, usia tidak bisa dibohongi. Messi mungkin masih bisa bermain tiga tahun lagi, tidak lebih. Performanya juga bakal menurun
Pasca-Messi
Bartomeu menegaskan Barca tidak akan berusaha menghindari masa depan sulit tersebut. Mereka tahu Messi akan pensiun, dan karena itu mereka berusaha menjaga kualitas tim.
"Kami rasa sudah kewajiban kami untuk merancang era pasca-Messi," tegas Bartomeu dikutip dari Sky Sports.
"Kami memikirkan era pasca-Messi yang terbukti dengan pembelian pemain-pemain baru."
"Kami harus memikirkan perubahan era ini ketika Messi sudah tidak bermain sepak bola. Namun, sebagai presiden, saya berharap dia akan terus bermain bersama kami," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Frenkie de Jong dan Kabar Buruk untuk Sergi Roberto
Liga Spanyol 28 Juli 2019, 09:08 -
Valverde Berharap Griezmann Bisa Langsung Nyetel dengan Messi dan Suarez
Liga Spanyol 28 Juli 2019, 01:45 -
Jasper Cillessen Tak Menyesal Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 28 Juli 2019, 00:45 -
Junior Firpo Tersanjung Dikaitkan dengan Barcelona
Liga Spanyol 27 Juli 2019, 23:45 -
De Jong Bakal Tembus Tim Inti Barcelona, Busquets Justru Gembira
Liga Spanyol 27 Juli 2019, 19:30
LATEST UPDATE
-
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:53 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:52 -
Klasemen Sementara Formula 1 2025 Usai Seri China di Shanghai Park
Otomotif 23 Maret 2025, 15:51 -
Mees Hilgers dan SUGBK: Pertemuan yang kembali Tertunda
Tim Nasional 23 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39