Sudah Hampir Setahun, Kapan Madrid Akhiri Puasa Gol Free Kick?
Gia Yuda Pradana | 15 Desember 2019 00:33
Bola.net - Real Madrid saat ini tidak memiliki eksekutor free kick yang bisa diandalkan. Sudah hampir setahun lamanya mereka tak mencetak gol dari tendangan bebas.
Madrid mulai konsisten meraih kemenangan. Namun, ada sesuatu yang kurang.
Pasukan Zinedine Zidane sudah sangat lama tak mencetak gol free kick. Ini terbilang ironis. Pasalnya, di masa silam, Los Blancos memiliki sederet penendang bebas yang mematikan.
Contohnya adalah Cristiano Ronaldo, Roberto Carlos, David Beckham, Luis Figo, dan tak ketinggalan, tentu saja Zidane.
Kapan terakhir kali Madrid mencetak gol tendangan bebas?
335 Hari
Seperti dilansir Marca, terakhir kali Madrid mencetak gol lewat free kick adalah 335 hari lalu. Yang melakukannya adalah Dani Ceballos, di Estadio Benito Villamarin, melawan sang mantan klub Real Betis.
Sejak itu, Madrid sudah mendapatkan 24 hadiah tendangan bebas. Namun, pemain-pemainnya tak mampu mengkonversi semua itu jadi gol.
Gareth Bale mencoba delapan kali, sedangkan Casemiro empat kali.
Puasa gol free kick Madrid hampi berakhir ketika menjamu PSG di Liga Champions bulan November lalu. Hanya sayang, tendangan bebas Bale digagalkan tiang gawang di injury time.
Madrid sejatinya mencetak gol tendangan di pramusim, lewat eksekusi Rodrygo kontra Bayern Munchen. Namun, mereka belum mampu melakukannya di laga-laga kompetitif.
Kontras dengan Barcelona
Statistik ini kontras dengan Barcelona, terutama Lionel Messi.
Terhitung sejak gol free kick Ceballos untuk Madrid kontra Betis, Messi telah mencetak delapan gol tendangan bebas dari 46 situasi bola-bola mati.
Jika dihadapkan pada situasi ini, Barcelona punya peluang lebih baik untuk mencetak gol daripada Madrid. Hal ini perlu diingat oleh Madrid saat bentrok langsung dengan Barcelona dalam duel penuh gengsi bertajuk El Clasico tengah pekan nanti.
Menurut Bolaneters, siapakah yang bisa diharapkan Madrid untuk mencetak gol lewat tendangan bebas? Suarakan pendapat kalian lewat kolom komentar di bawah ini.
Sumber: Marca
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Valencia, Zidane: Barcelona Nanti Saja
Liga Spanyol 14 Desember 2019, 22:39 -
Rodrygo dan 4-4-2 Real Madrid untuk Jinakkan Valencia
Liga Spanyol 14 Desember 2019, 22:07 -
Melihat Kembali Tekel-tekel Brutal Sergio Ramos pada Lionel Messi
Liga Spanyol 14 Desember 2019, 14:48 -
Tanpa Casemiro, Zidane Bisa Turunkan 3 Formasi Tangguh Real Madrid Ini
Liga Spanyol 14 Desember 2019, 07:00 -
El Clasico Bakal Ditunda Lagi? Valverde: Dibahas Nanti Saja!
Liga Spanyol 14 Desember 2019, 06:20
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39