Solari Tegaskan Madrid Masih Bisa Raih Treble Winner
Richard Andreas | 3 Januari 2019 12:00
Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Santiago Solari menegaskan bahwa timnya sungguh serius menghadapi tiga kompetisi yang masih terbuka lebar: La Liga, Copa del Rey, dan Liga Champions. Dia menjamin Madrid akan memberikan yang terbaik.
Musim 2018/19 ini berjalan tak begitu mulus untuk Madrid. Kepergian Zinedine Zidane dan Cristiano Ronaldo membuat Madrid kehilangan sebagian besar kekuatan mereka dan tampil inkonsisten.
Madrid bahkan sempat melewati pergantian pelatih. Memecat Julen Lopetegui dan mengangkat Santiago Solari sebagai pelatih anyar.
Meski demikian, Solari masih optimistis. Dia percaya Los Blancos masih memiliki kekuatan untuk meraih trofi, bahkan tiga trofi. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Kompetitif
Menurut Solari, sepak bola sangatlah kompetitif. Dia yakin skuat Madrid memiliki semangat untuk bersaing di setiap kompetisi, dan semangat itulah yang bisa membawa mereka sampai akhir.
"Sepak bola berjalan kompetitif dan setiap hari anda harus hadir dengan hasrat itu. Semuanya bisa terjadi dalam sepak bola, anda selalu bisa bicara soal pemain yang dimiliki suatu tim atau yang tidak dimiliki [kepergian Ronaldo]," buka Solari di laman resmi realmadrid.com.
"Akan tetapi kompetisi berjalan setiap pekan dan setiap pertandingan adalah kesempatan untuk membuktikan bahwa kami siap menghadapi semuanya."
Tiga Kompetisi
Dengan semangat itu, Madrid siap memberikan yang terbaik di tiga kompetisi yang mereka jalani. Solari percaya skuat Madrid tak takut menghadapi apa pun, juga tiga kompetisi itu.
"Kompetisi berjalan menarik dan terbuka untuk keajaiban, tak pernah tertutup. Mereka yang bersaing tidak takut pada apa pun."
"Kami akan mendekati liga, piala liga, dan Liga Champions dengan semangat tinggi," tutup dia.
Berita Video
Berita video Time Out yang membahas tentang para bintang Liga Inggris yang memutuskan gantung sepatu pada tahun 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Temui Jorge Mendes, Juventus Bakal Kunci James Rodriguez?
Liga Italia 2 Januari 2019, 23:00 -
Salip MU, Real Madrid Diklaim Sudah Tawar Mauricio Pochettino
Liga Spanyol 2 Januari 2019, 20:20 -
Isco Ingin Pergi, Real Madrid Kejar Pablo Sarabia
Liga Spanyol 2 Januari 2019, 19:40 -
Arsenal Ajukan Penawaran Perdana Untuk Keylor Navas
Liga Inggris 2 Januari 2019, 19:20 -
5 Mantan Pemain Real Madrid yang Ternyata Masih Aktif Bermain
Editorial 2 Januari 2019, 15:33
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39