Siap-Siap, Madrid dan Barca Tidak Bisa Foya-Foya di Musim Panas Ini

Serafin Unus Pasi | 14 Mei 2020 21:20
Siap-Siap, Madrid dan Barca Tidak Bisa Foya-Foya di Musim Panas Ini
Bomber Real Madrid, Karim Benzema, bersama bek senior Barcelona, Gerard Pique usai duel El Clasico. (c) AP Photo

Bola.net - Sebuah kabar buruk datang bagi Barcelona dan Real Madrid. Kedua raksasa Spanyol itu tidak bisa menghamburkan uang dalam jumlah yang besar untuk belanja pemain.

Beberapa tahun terakhir, Barcelona dan Real Madrid selalu bergerak aktif di bursa transfer. Kedua tim itu mengeluarkan banyak uang untuk merekrut pemain-pemain terbaik.

Advertisement

Di musim panas nanti, beredar kabar bahwa El Real dan Las Azulgrana akan kembali belanja besar. Kedua tim itu punya beberapa target transfer besar seperti Paul Pogba, Kylian Mbappe, Lautaro Martinez dll.

Namun rencana itu nampaknya tidak bisa terjadi jika melihat pernyataan Javier Tebas berikut ini. "Kamu sudah melihat aliran dana setiap klub La Liga saat ini," buka Tebas kepada Instituto Iberoamericano de Derecho Deportivo

Baca komentar lengkap Presiden La Liga itu di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Stabilkan Keuangan

Tebas menyebut bahwa pandemi virus corona yang menimpa seluruh daratan Eropa itu memberikan dampak yang besar bagi klub-klub La Liga.

Untuk itu mereka harus mengontrol keuangan klub-klub agar tidak terjadi pailit akibat salah mengalokasikan dana.

"Setelah mempelajari keuangan tim-tim La Liga, kami melihat kebanyakan memiliki skuat yang melebihi batas finansial yang akan mulai kami tetapkan untuk musim depan."

2 dari 3 halaman

Batasi Pengeluaran

Tebas menyebut bahwa mulai musim depan, klub-klub tidak bisa belanja sesuka hati karena pihak La Liga akan mengontrol transfer klub-klub agar tidak memberatkan keuangan mereka.

"Batas finansial yang akan kami terapkan tentu membawa konsekuensi tersendiri. Klub-klub harus lebih mengandalkan akademi mereka dan mulai mencari cara untuk mengurangi beban gaji mereka."

"Saya rasa tidak ada solusi lain lagi. Transfer yang melewati batas yang kami tetapkan tidak akan kami ijinkan. Itu tidak akan terjadi." ujarnya.

3 dari 3 halaman

Berlaku untuk Semua

Kebijakan ini tidak hanya berlaku untuk Real Madrid dan Barcelona saja.

Ke-20 Kontestan La Liga harus lebih berhati-hati dengan keuangan mereka hingga pandemi corona ini berhenti secara menyeluruh.

(Instituto Iberoamericano de Derecho Deportivo)