Sevilla Korting Mahar Jules Kounde, Takis Gak Nih, MU?
Serafin Unus Pasi | 2 Juni 2021 20:40
Bola.net - Sebuah kabar baik datang bagi Manchester United. Bek incaran mereka, Jules Kounde kabarnya bakal dijual dengan harga yang lebih murah di musim panas nanti.
Manchester United punya agenda besar di bursa transfer musim panas ini. Setan Merah ingin mendatangkan sejumlah pemain baru agar tim mereka semakin perkasa di musim 2021/22 nanti.
Setan Merah dilaporkan bakal mencari bek tengah baru untuk tandem Harry Maguire. Ada sejumlah nama yang masuk daftar transfer MU, salah satunya adalah Jules Kounde.
Menukil dari Diario de Sevilla, kans MU untuk mendatangkan Kounde cukup besar. Karena Sevilla memutuskan untuk menurunkan harga jual sang bek.
Simak situasi transfer Kounde di bawah ini.
Harga Kemahalan
Menurut laporan tersebut, Sevilla memang berencana untuk menjual Kounde di musim panas ini.
Tim asal Andalusia itu dilaporkan tengah butuh dana di musim panas nanti. Sehingga mereka harus menjual salah satu aset berharga mereka.
Kounde dipilih menjadi pemain yang akan dijual Sevilla. Sebenarnya ada banyak peminat terhadap sang bek, namun rata-rata mundur karena mahar transfernya yang mencapai angka 80 juta Euro.
Beri Korting
Demi menyukseskan penjualan Kounde di musim panas nanti, Sevilla memutuskan untuk menurunkan harga jual sang bek.
Namun penurunannya tidak terlalu besar. Mereka hanya memberikan diskon sebesar 10 juta Euro, menjadi 70 juta Euro.
Mereka berharap dengan harga baru ini, ada klub yang bakal memboyongnya di musim panas nanti.
Pesaing
Manchester United diketahui bukan satu-satunya klub yang menyeriusi jasa Kounde.
Barcelona juga dilaporkan tertarik memboyong sang bek di musim panas nanti.
(Diario De Sevilla)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Coba Telikung Transfer Jadon Sancho ke Manchester United
Bundesliga 1 Juni 2021, 21:00 -
Mino Raiola Susun Rencana Kepulangan Paul Pogba ke Juventus
Liga Italia 1 Juni 2021, 20:45 -
Kingsley Coman Mendekat ke Manchester United?
Bundesliga 1 Juni 2021, 20:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Korea Selatan vs Oman 20 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:12 -
Mateo Retegui Cedera, Absen Bela Timnas Italia
Piala Eropa 20 Maret 2025, 06:11 -
Prediksi Jepang vs Bahrain 20 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:10 -
Prediksi Australia vs Indonesia 20 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:08 -
Prediksi Arab Saudi vs China 21 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:05 -
Jay Idzes: Calon Pengganti Francesco Acerbi di Inter Milan
Liga Italia 20 Maret 2025, 05:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56