Setelah Robert Lewandowski, Bintang Bayern Munchen Ini Ikut Hijrah ke Barcelona?
Serafin Unus Pasi | 11 Oktober 2023 19:20
Bola.net - Klub La Liga, Barcelona dilaporkan punya target transfer menarik di tahun 2024 nanti. Las Azulgrana dilaporkan akan mencoba memboyong Joshua Kimmich dari Bayern Munchen.
Di musim lalu, Barcelona berhasil mendapatkan salah satu bintang Bayern Munchen. Mereka sukses membajak mesin gol andalan Die Roten, Robert Lewandowski.
Lewandowski sendiri memberikan dampak yang besar bagi Barcelona. Di musim perdananya, ia berhasil membawa Las Azulgrana menjuarai La Liga.
Barcelona nampaknya ketagihan untuk mendatangkan pemain Barcelona. Sport melaporkan bahwa Barcelona kini mengincar sosok Joshua Kimmich dari Bayern.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pengganti Busquets
Menurut laporan tersebut, Barcelona tertarik untuk mendatangkan Kimmich sebagai penerus Sergio Busquets.
Barcelona kehilangan Busquets di musim panas kemarin. Namun Las Azulgrana gagal mendapatkan penggantinya.
Xavi dikabarkan sangat menggemari Kimmich. Ia percaya pemain timnas Jerman itu bakal cocok untuk timnya.
Situasi Sulit
Namun laporan yang sama mengklaim bahwa Barcelona bakal kesulitan untuk mendapatkan jasa Kimmich di tahun 2024.
Seperti yang sudah diketahui, Barcelona baru-baru ini budget pengeluarannya dipotong oleh La Liga. Alhasil mereka tidak bisa mengeluarkan uang dalam jumlah besar untuk merekrut Kimmich.
Namun Barcelona dilaporkan sedang mencari cara agar mereka bisa mendapatkan jasa Kimmich dari Bayern Munchen.
Harga Mahal
Bayern Munchen sendiri dilaporkan tidak keberatan melepaskan Kimmich. Asalkan mereka mendapatkan bayaran yang layak untuk sang gelandang.
Gelandang berusia 28 tahun itu kabarnya akan dibanderol di angka 80 juta Euro di tahun 2024 nanti.
Klasemen La Liga
(Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Berat! Kondisi Keuangan Belum Beres, Barcelona Terlilit Utang 200 Juta Euro!
Liga Spanyol 10 Oktober 2023, 22:37 -
7 Klub yang Belum Terkalahkan di Liga Top Eropa 2023/2024
Editorial 10 Oktober 2023, 11:55 -
Mampu Nggak? Jika Mau Permanenkan Joao Felix, Barcelona Wajib Setor 80 Juta euro
Liga Spanyol 10 Oktober 2023, 06:14 -
Bahagianya Atletico Madrid Jika Joao Felix Terus Gemilang
Liga Spanyol 10 Oktober 2023, 05:30
LATEST UPDATE
-
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:53 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:52 -
Klasemen Sementara Formula 1 2025 Usai Seri China di Shanghai Park
Otomotif 23 Maret 2025, 15:51 -
Mees Hilgers dan SUGBK: Pertemuan yang kembali Tertunda
Tim Nasional 23 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39