Seperti Ronaldo, Varane, dan Ramos, Real Madrid Harusnya Siap Kehilangan Casemiro!
Asad Arifin | 19 Agustus 2022 09:44
Bola.net - Real Madrid membuka pintu lebar-lebar bagi Casemiro jika ingin pindah ke Manchester United. Lantas, apakah Real Madrid tidak takut kekuatan mereka di lini tengah bakal tergerus jika Casemiro pindah?
Negosiasi antara Casemiro dan United dimulai awal pekan ini. Petinggi Setan Merah merah terbang ke Spanyol untuk mengadakan pembicaraan dengan Casemiro dan beberapa pemain lain dari Madrid maupun Atletico.
Casemiro kemudian menjadi prioritas United. Casemiro disodori kontrak hingga 2026 dan perpanjangan satu musim. Gaji besar siap menanti pemain 30 tahun. Casemiro rupanya tertarik pada tawaran itu.
Kini, United bersiap untuk melayangkan tawaran senilai 60 juta euro ditambah bonus 10 juta euro kepada Real Madrid untuk transfer Casemiro. Madrid siap membuka pintu negosiasi. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Rencana Real Madrid
Casemiro adalah pemain penting bagi Real Madrid. Sejak musim 2015/2016, peran Casemiro di lini tengah tak tergantikan. Dia punya koneksi luar biasa bagus dengan Luka Modric dan Toni Kroos.
Namun, Real Madrid justru siap melepas Casemiro. Tentu saja ada alasan di balik sikap Real Madrid. Sepertinya, pelatih Carlo Ancelotti dan klub sudah siap dengan opsi tanpa Casemiro.
Madrid sejatinya sudah siap dengan komposisi baru di lini tengah. Bukan hanya Casemiro, mereka juga punya proyek untuk menggantikan Modric dan Kroos. Proyek itu sudah dimulai sejak musim lalu.
Madrid telah membeli Aurelien Tchouameni dan Eduardo Camavinga dalam dua musim terakhir. Mereka punya potensi besar dan berusia sangat muda. Lalu, masih ada Fede Valverde juga bisa menjadi opsi di lini tengah.
Pengalaman Real Madrid
Real Madrid sudah punya pengalaman kehilangan pemain kunci. Mereka pernah kehilangan Cristiano Ronaldo dan mampu melewatinya dengan baik. Saat melepas Ronaldo, Madrid sudah melakukan investasi pada sosok Vinicius Junior.
Madrid juga menjalani transisi yang cukup mulus ketika melepas Raphael Varane dan Sergio Ramos secara bersamaan. Keduanya punya peran yang sangat vital, tetapi Real Madrid bisa segera melupakan duet ini.
Madrid telah berinvestasi pada Eder Militao sebagai antisipasi kepergian Varane dan Ramos. Lalu, ada David Alaba yang diboyong dari Bayern Munchen dengan status free transfer. Kepergian Ramos dan Varane akhirnya tidak perlu diratapi.
Sumber: Bola
Klasemen La Liga
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diisukan Pindah ke MU, Pemain Real Madrid Tidak Yakin Casemiro Bakal Bertahan
Liga Spanyol 18 Agustus 2022, 21:43 -
Jadwal Real Madrid di Liga Spanyol 2022/23, Akhir Pekan ini lawan Celta Vigo
Liga Spanyol 18 Agustus 2022, 21:00 -
Gercep, MU Upayakan Transfer Casemiro Kelar di Akhir Pekan Ini
Liga Inggris 18 Agustus 2022, 20:36 -
Lepas Nggak nih? Galatasaray Tertarik Tampung Hazard dari Real Madrid
Liga Spanyol 18 Agustus 2022, 19:23 -
Kabar Baik MU! Casemiro Pertimbangkan Serius Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 Agustus 2022, 17:20
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39