Selain Romagnoli, Barcelona Juga Amati Milan Skriniar
Richard Andreas | 8 Januari 2020 05:20
Bola.net - Barcelona mulai serius bersiap menyambut perubahan era yang bakal berpengaruh pada komposisi skuad. Salah satu yang menjadi fokus utama Barca dewasa ini ada lini belakang.
Betapa tidak, sejumlah bek senior andalan Barca mulai mendekati usia pensiun. Gerard Pique sudah 32 tahun, Jordi Alba sudah 30 tahun. Meski ada nama-nama lain, dua pemain senior ini masih sangat penting untuk Barca.
Sayangnya, Pique ataupun Alba mulai menunjukkan tanda-tanda penurunan kualitas. Barca sebenarnya sudah mengantisipasi kondisi ini dengan mendatangkan sejumlah nama, khususnya di pos bek tengah, tapi sepertinya mereka belum benar-benar puas.
Samuel Umtiti sempat dipercaya, tapi pada akhirnya dia terbukti tidak cukup bagus. Mungkin hanya Clement Lenglet yang bisa dipercaya menjadi bagian masa depan Barca.
Sebab itu, wajar jika Barca menengok liga-liga lain untuk mencari bek tengah yang mumpuni. Misalnya Alessio Romagnoli dari AC Milan atau Milan Skriniar milik Inter Milan.
Pesona Skriniar
Menurut Sport, Barca benar-benar serius mencari bek tengah baru. Blaugrana benar-benar mengamati perkembangan Milan Skriniar di Inter Milan, yang kontraknya berakhir pada tahun 2023 mendatang.
Bek 24 tahun ini merupakan salah satu bek muda terbaik di Eropa saat ini. Dia sudah menunjukkan kedewasaan bermain yang luar biasa, yang jelas pantas jadi andalan Barca.
Tentu, pemain sehebat itu tidak akan dilewatkan tim-tim besar. Barca tidak sendiri dalam pemburuan Skriniar, ada Manchester City yang kabarnya lebih dahulu tertarik, juga Real Madrid yang ikut mengamati situasi.
Skriniar tidak memiliki klausul rilis dalam kontraknya, yang mempersulit klub-klub peminat. Kabarnya, Inter pernah menolak tawaran 60 juta euro untuk bek Slovakia ini.
Juga Romagnoli
Skriniar bukan satu-satunya bek tengah yang diamati Barca di Italia, nama Alessio Romagnoli (AC Milan) juga masuk dalam pertimbangan. Sama seperti Skriniar, Romagnoli pun merupakan salah satu bek terbaik di Italia.
Usaha mendatangkan Romagnoli mungkin masih lebih mudah daripada Skriniar. Kabarnya, Barca sudah menanyakan situasi Romagnoli sejak berdiskusi dengan AC Milan perihal transfer Jean-Clair Todibo beberapa pekan terakhir.
Menurut Sky Sports, Romagnoli sudah lama masuk dalam daftar target Barca. Bek 24 tahun ini memang diminati banyak klub besar, dia sudah cukup berpengalaman dan merupakan salah satu kapten tim.
Romagnoli menarik bukan hanya karena kemampuan impresifnya sebagai bek tengah. Dia pun bisa bermain sama baiknya ketika diturunkan sebagai bek kiri.
Sumber: Sport, Sky Sports
Baca ini juga ya!
- Jean Clair-Todibo ke AC Milan 24 Jam Lagi?
- Batal ke Barcelona, Neymar Minta Kontrak Baru di PSG
- Saat Masih di Barcelona, Adama Traore Pernah Didekati Tim NFL
- Ketimbang Christian Eriksen, Antonio Conte Lebih Pilih Arturo Vidal
- Supercopa de Espana: Turnamen 621 Miliar Rupiah dan Wajah Sepak Bola Arab Saudi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabregas Sempat Berbicara Dengan Moyes Soal Transfer ke MU
Liga Inggris 7 Januari 2020, 23:31 -
Jean Clair-Todibo ke AC Milan 24 Jam Lagi?
Liga Italia 7 Januari 2020, 22:00 -
Batal ke Barcelona, Neymar Minta Kontrak Baru di PSG
Liga Spanyol 7 Januari 2020, 21:40 -
Saat Masih di Barcelona, Adama Traore Pernah Didekati Tim NFL
Liga Inggris 7 Januari 2020, 19:53 -
Ketimbang Christian Eriksen, Antonio Conte Lebih Pilih Arturo Vidal
Liga Italia 7 Januari 2020, 16:20
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40