Saga Transfer Neymar: PSG Minta 100 Juta Euro Plus 2 Pemain Barcelona Ini
Richard Andreas | 27 Agustus 2019 08:37
Bola.net - Saga transfer Neymar masih belum selesai. Setelah berjalan alot selama beberapa pekan, Barcelona masih menyiapkan satu tawaran terakhir untuk mendapatkan bintang PSG itu.
Usaha Barca mendapatkan Neymar terbilang luar biasa. Sejak awal bursa transfer, Neymar terus dihubungkan dengan kepulangan ke Camp Nou. Dia dikabarkan sudah tidak punya masa depan dengan PSG.
Mengutip Marca, dua pekan lalu, Barca akhirnya membuat tawaran resmi pertama. Juara La Liga ini mengirimkan dua perwakilan mereka ke Paris untuk bertemu dengan pihak PSG.
Negosiasi ini alot karena menggunakan skema uang plus pemain. Mengapa demikian? Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Permintaan PSG
Usaha Barca menemukan skema uang plus pemain ini tidak mudah. Mereka harus terlebih dahulu merayu pemain-pemain yang diminta PSG, tentu apabila pemain tersebut memang tidak masuk dalam skema Ernesto Valverde musim ini.
Kini, menurut Le Parisien, PSG justru mengajukan permintaan pada Barca. Mereka menginginkan 100 juta euro plus Nelson Semedo dan Ousmane Dembele. Jika tidak, PSG enggan melepas Neymar.
RAC1 mengklaim kedua klub bakal bertemu lagi, Selasa (27/8/2019) waktu setempat. Tampaknya pertemuan kali ini akan menentukan bagaimana kepastian masa depan Neymar.
Meminjam
Masalahnya, permintaan PSG itu masih terlalu tinggi untuk Barca. Sang presiden, Josep Maria Bartomeu sudah bertemu dengan staf Barca pekan lalu. Dengan situasi sekarang, Barca hanya bisa meminjam Neymar dengan opsi pembelian permanen sebesar 170 juta euro tahun depan.
Biar begitu, PSG sama sekali tidak tertarik dengan skema pinjaman tersebut. Mereka masih bersikukuh dengan skema 100 juta euro + Semedo + Dembele.
Masalahnya, dua pemain tersebut sangat dibutuhkan Barcelona. Melepas Dembele masih lebih mungkin - dengan asumsi bisa mendapatkan Neymar - tapi Semedo tidak tersentuh.
Valverde masih membutuhkan semedo untuk mengamankan pos bek kanan.
Sumber: Marca, Le Parisien, RAC1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Beri Sinyal Paulo Dybala akan Dijual?
Liga Italia 26 Agustus 2019, 21:20 -
Barcelona Mulai Ragu dengan Transfer Neymar
Liga Spanyol 26 Agustus 2019, 16:20 -
3 Pemain Juventus yang Berpotensi Hengkang ke PSG
Editorial 26 Agustus 2019, 14:18 -
PSG vs Toulouse, Kemenangan Mahal Tuan Rumah
Liga Eropa Lain 26 Agustus 2019, 11:22 -
Cavani dan Mbappe Cedera, Pelatih PSG Ingin Pertahankan Neymar
Liga Eropa Lain 26 Agustus 2019, 09:21
LATEST UPDATE
-
Timnas Indonesia Memang Kuat, Tapi Bahrain Datang untuk Menang!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 19:11 -
Kondisi Prima, Timnas Bahrain Siap Kalahkan Timnas Indonesia di SUGBK
Tim Nasional 24 Maret 2025, 18:54 -
Kabar Baik atau Kabar Buruk, Fans MU? Andre Onana Mau Pindah ke Arab Saudi
Liga Inggris 24 Maret 2025, 18:45 -
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23