Sabet Terbaik Wales, Bale Cetak Rekor

Editor Bolanet | 6 Oktober 2015 07:18
Sabet Terbaik Wales, Bale Cetak Rekor
Gareth Bale (c) AFP
- Gareth Bale dinobatkan sebagai Pemain Wales Tahun Ini, untuk ke-5 kalinya atau mencatat rekor tersendiri bagi seorang pemain.

Pemain Real Madrid mendapatkan lima penghargaan tersebut dalam enam tahun terakhir, dan hanya absen sekali pada 2012, ketika penghargaan diberikan pada Joe Allen.

Bale tampil bagus selama Kualifikasi Euro 2016, mencetak enam gol dan membawa Wales di ambang lolos ke turnamen besar pertama sejak mereka bermain di Piala Dunia 1958.

Tim asuhan Chris Coleman kini hanya membutuhkan satu poin dari pertandingan melawan Andorra dan Bosnia untuk bisa mengamankan satu tempat bermain di Prancis tahun depan.

Bale juga mampu memukau publik Wales dengan menyabet penghargaan Fans Player of The Year dan Player's Player of The Year. [initial]

 (gl/rer)