Ronaldo Hanya Targetkan Tiga Besar di Ballon d'Or

Editor Bolanet | 13 Oktober 2014 05:58
Ronaldo Hanya Targetkan Tiga Besar di Ballon d'Or
Cristiano Ronaldo hanya targetkan tiga besar. (c) AFP
- Cristiano Ronaldo mengaku tidak terlalu memikirkan penghargaan Ballon d'Or kali ini. Bintang Real Madrid dan timnas itu nampaknya lebih santai menyikapinya ketimbang tahun lalu.

Ronaldo merupakan peraih Ballon d'Or tahun 2013, mengalahkan Lionel Messi dan Franck Ribery. Namun untuk kali ini, Ronaldo hanya menargetkan sampai di tiga besar.

Tujuan saya hanya sampai di tiga besar. Saya sekarang tidak terlalu memikirkan Ballon d'Or, saya tak akan sulit tidur karena penghargaan itu. kapten dan pelatih timnas yang akan memutuskan. Saya tidak mau munafik, saya tentu ingin menang. Tapi bukan saya yang menentukan, jelas Ronaldo kepada Marca.

Ronaldo sudah dua kali meraih Ballon d'Or dan selalu menjadi langganan finalis selama bertahun-tahun. Namun pemenang tahun ini agak sulit ditebak dari tahun-tahun sebelumnya.

Pasalnya, Ronaldo yang mewakili Real Madrid sebagai juara Liga Champions akan menghadapi bintang-bintang yang menjadi pemenang Piala Dunia lalu. [initial]

 (mrc/hsw)