Ronaldinho Dukung Neymar Cetak Sejarah di Barcelona
Aga Deta | 4 Februari 2017 14:40
Bola.net - - Ronaldinho belum lama ini mendukung Neymar untuk terus membuat sejarah di Barcelona dan mengikuti jejak pemain Brasil terkenal lainnya seperti Romario, Ronaldo dan Rivaldo.
Pemain berusia 24 tahun ini sudah berkembang menjadi tokoh kunci di Camp Nou sejak pindah dari Santos pada tahun 2013. Ronaldinho mengaku terkesan dengan penampilan yang ditunjukkan Neymar sejauh ini.
Neymar adalah bintang dan dia melakukan pekerjaan yang fantastis, kata Ronaldinho seperti dilansir Soccerway.
Suatu kehormatan bisa melihat pemain Brasil lainnya mencetak sejarah dan dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia.
Romario, Rivaldo dan Ronaldo membuka pintu buat saya dan saya melakukan hal yang sama untuk dia. Senang melihat ada pemain Brasil yang bisa membuat namanya di sini. Neymar akan melakukan hal yang sama seperti kami setelah dia memiliki waktunya.
Ronaldinho sendiri baru saja ditunjuk sebagai duta Blaugrana. Dia memperkuat Barcelona periode 2003-2008.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Enrique Tuding Ada Konspirasi Jelekkan Barca
Liga Spanyol 3 Februari 2017, 22:58 -
Peluang Juara Barca Masih Belum Sirna
Liga Spanyol 3 Februari 2017, 22:38 -
Barisan Kapten Barca Hormati Keputusan Enrique
Liga Spanyol 3 Februari 2017, 16:00 -
PSG Lawan Barcelona, Ini Kata Ronaldinho
Liga Spanyol 3 Februari 2017, 14:45 -
Ronaldinho: Barca Bisa Raih Treble Winners
Liga Spanyol 3 Februari 2017, 14:40
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39