Ronald Koeman: Barcelona Ingin Pertahankan Ousmane Dembele
Yaumil Azis | 27 Oktober 2021 12:54
Bola.net - Kontrak Ousmane Dembele bersama Barcelona akan berakhir pada bursa transfer musim panas tahun depan. Dan pihak klub, seperti yang dikatakan Ronald Koeman, tengah berusaha untuk menyodorinya kontrak baru.
Dembele didatangkan Barcelona dari Borussia Dortmund seharga 105 juta euro pada tahun 2017 lalu. Sayangnya, sang pemain belum menunjukkan kualitas yang sepadan dengan pengeluaran klub.
Pemain berkebangsaan Prancis tersebut sempat mendekam lama di ruang perawatan akibat mengalami cedera. Tapi pada musim kemarin, ada tanda-tanda perkembangan dari Dembele dengan catatan 11 gol dan lima asis dari 44 penampilan.
Ia harus kembali berurusan dengan cedera hingga tak bisa tampil pada musim ini. Namun kabar baiknya, ia dinyatakan telah pulih dan sudah mulai mengikuti sesi latihan penuh Barcelona.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Koeman Ingin Dembele Bertahan
Kendati belum memberikan kontribusi apapun di musim ini, Barcelona tetap percaya pada kemampuan Dembele. Bahkan mereka berencana memberinya kontrak baru agar sang pemain bertahan di Camp Nou musim depan.
"Yang terpenting adalah kami ingin dia bertahan. Dia adalah kunci dan punya kualitas. Tujuannya adalah memberi kontrak baru kepada dia," ujar sang pelatih, Ronald Koeman, seperti yang dikutip dari Marca.
"Lain jadinya kalau dia tidak ingin memperpanjang kontrak. kami harus berbicara dengan klub soal cara terbaik untuk berurusan dengan itu. Kami belum berbicara soal strategi kalau dia menolaknya," lanjutnya.
Tindakan Ekstrim
Terlepas dari apa yang dikatakan Koeman, Barcelona sendiri sepertinya sudah punya strategi kalau Dembele menolak kontrak baru. Dan strategi tersebut terdengar cukup ekstrim serta berbahaya buat masa depan pria berumur 24 tahun itu.
Ya, seperti yang dilaporkan Marca, Barcelona berniat untuk membekukan status Dembele kalau kontrak baru ditolak olehnya. Seperti yang mereka lakukan pada Ilaix Moriba beberapa waktu lalu.
Tindakan itu takkan dilakukan dalam waktu dekat ini. Pihak Barcelona sedang membujuk Dembele sampai-sampai sang presiden, Joan Laporta, ikut turun tangan. Jika kesepakatan tidak tercapai hingga bulan Januari, barulah Barcelona akan membekukan Dembele.
(Marca)
Baca Juga:
- Bukan MU, Ousmane Dembele Bakal Gabung Juventus?
- Barcelona Kalah di El Clasico, Nasib Ronald Koeman Masih Aman
- Terungkap! Vinicius Junior Ternyata Fans Berat Barcelona
- Laga Tribut untuk Diego Maradona, Barcelona Hadapai Boca Juniors di Arab Saudi
- Barbar! Oknum Fans Barcelona Serang Mobil Ronald Koeman usai El Clasico
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan MU, Ousmane Dembele Bakal Gabung Juventus?
Liga Italia 26 Oktober 2021, 18:41 -
Barcelona Kalah di El Clasico, Nasib Ronald Koeman Masih Aman
Liga Inggris 26 Oktober 2021, 17:44 -
Prediksi Rayo Vallecano vs Barcelona 28 Oktober 2021
Liga Spanyol 26 Oktober 2021, 16:02 -
Terungkap! Vinicius Junior Ternyata Fans Berat Barcelona
Liga Spanyol 26 Oktober 2021, 10:51 -
Laga Tribut untuk Diego Maradona, Barcelona Hadapai Boca Juniors di Arab Saudi
Liga Spanyol 26 Oktober 2021, 03:03
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39