Romeu: Benitez Berhak Dapat Lebih Baik di Chelsea

Editor Bolanet | 3 Oktober 2015 22:20
Romeu: Benitez Berhak Dapat Lebih Baik di Chelsea
Rafael Benitez (c) AFP
- Gelandang , Oriol Romeu, mengatakan Rafael Benitez berhak mendapat lebih baik dari yang ia alami di .

Romeu mengalami masa-masa terbaiknya di Chelsea kala ditangani oleh manajer yang kini menukangi Real Madrid.

Rafa Benitez datang dan ia cukup bagus, jelas Romeu. Saya tahu ia mendapat kritik, namun ia bekerja dengan luar biasa soal taktik, jelasnya pada Daily Mail.

Organisasi permainan dan perhatian yang ia curahkan pada semua detail sungguh luar biasa. Saya masuk ke dalam tim ketika ia melatih. Saya langsung bermain di tiga laga beruntun dan kemudian saya mengalami cedera lutut di Sunderland.

Benitez akan menangani Madrid kala mereka menghadapi Atletico Madrid akhir pekan ini. [initial]

 (tdm/rer)