Rodriguez Dinilai Kurang Memiliki Kepribadian di Real Madrid
Haris Suhud | 16 Februari 2017 02:43
Bola.net - - Mantan pemain Real Madrid dan Kolombia, Freddy Rincon, menilai James Rodriguez kurang memiliki kepribadian kuat untuk menjadi pemain bintang di Real Madrid.
Sinar pemain 25 tahun tersebut memang kian meredup dalam beberapa musim terakhir setelah bermain bagus pada musim pertamanya. Di bawah asuhan Zinedine Zidane, pemain asal Kolombia ini masih juga kesulitan mendapatkan tempat reguler dalam tim.
Pada bulan Desember lalu setelah dirinya tak dilibatkan dalam final Piala Dunia Antarklub, Rodriguez menyatakan tengah mempertimbangkan hengkang dari Santiago Bernabeu pada bulan Januari. Namun rencana tersebut tak terwujud dan musim panas mendatang kemungkinan besar akan menjadi pintu keluar bagi mantan pemain AS Monaco tersebut.
Melihat nasib Rodriguez yang tak kunjung membaik, Rincon menilai juniornya tersebut lebih baik bermain bersama klub lain yang levelnya di bawah Madrid. Rincon menilai Rodriguez masih butuh mengembangkan mentalnya untuk menjadi pemain bintang di klub besar.
James pemain yang penuh dengan teknik, pemain penting, tapi perlu memberikan dedikasi lebih untuk menjadi pemain bintang. Untuk sekarang, ia tak punya kepribadian untuk memimpin tim seperti Real Madrid, kata Rincon pada Marca.
Rodriguez gabung dengan Los Blancos pada tahun 2014 lalu dengan harga mencapai 75 juta euro. Musim ini, ia bermain 10 kali di La Liga, lima kali di Liga Champions dan tiga kali di Copa del Rey. Dari seluruh penampilan yang dijalani di semua kompetisi, ia menyumbangkan empat gol dan memberikan 10 assist.
Rodriguez masih punya kontrak hingga 2020 mendatang. Meski masih terikat kontrak cukup panjang, pemain yang juga pernah bermain di Porto ini sudah santer dikaitkan dengan Chelsea dan klub Inggris lainnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang Madrid vs Napoli, Maradona Pukuli Pacarnya Lagi?
Bolatainment 15 Februari 2017, 19:29 -
Laporta: Barca Jauh Lebih Superior Dari Real Madrid
Liga Spanyol 15 Februari 2017, 16:30 -
Napoli Tak Akan Ubah Gaya Main Hanya Karena Real Madrid
Liga Champions 15 Februari 2017, 16:15 -
Dier Bujuk Alli Tak Tergoda Real Madrid
Liga Inggris 15 Februari 2017, 15:30 -
Di Maria: Para Pemain Madrid Beri Saya Selamat
Liga Champions 15 Februari 2017, 14:50
LATEST UPDATE
-
Jadwal Pertandingan Pekan 23 NBA 2024/2025 di Vidio
Basket 24 Maret 2025, 16:20 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 24 Maret 2025, 16:07 -
Prediksi Venezuela vs Peru 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Kolombia vs Paraguay 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Chile vs Ekuador 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Argentina vs Brasil 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:56 -
Jadwal Siaran Langsung MotoGP Austin 2025 di Vidio, 28-31 Maret 2025
Otomotif 24 Maret 2025, 15:55 -
Prediksi Bolivia vs Uruguay 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:55 -
Satu Fondasi, Tiga Teka-teki: Masa Depan Bek Tengah AC Milan
Liga Italia 24 Maret 2025, 15:47
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23