Real Madrid Ternyata Tidak Tertarik Comot Paul Pogba dari Manchester United
Serafin Unus Pasi | 10 Oktober 2020 17:40
Bola.net - Sebuah informasi menarik datang dari Real Madrid. Juara La Liga itu diberitakan tidak tertarik untuk mendatangkan Paul Pogba dari Manchester United.
Dua tahun terakhir, santer beredar rumor bahwa Real Madrid meminati Pogba. Sang gelandang diberitakan menjadi salah satu pemain idaman Zinedine Zidane di skuat El Real.
Baru-baru ini, Pogba memanaskan rumor kepindahannya ke Real Madrid. Ia menyebut tim asal ibukota Spanyol itu merupakan klub idaman baginya.
Namun AS mengklaim bahwa harapan Pogba itu bertepuk sebelah tangan. Karena Real Madrid tidak tertarik untuk mendatangkan Pogba.
Simak situasi transfer Pogba di bawah ini.
Prioritas Lain
Menurut laporan tersebut, Real Madrid tidak berencana untuk merekrut Pogba dalam waktu dekat.
Los Blancos diberitakan punya target transfer lain. Mereka berambisi mendaratkan Kylian Mbappe dari PSG.
Transfer Mbappe itu akan memakan dana transfer yang besar, sehingga mereka akan fokus untuk mengejar jasa penyerang Prancis itu.
Gaji Kemahalan
Menurut laporan yang sama, Real Madrid tidak tertarik merekrut Pogba karena tuntutan gajinya yang mahal.
Pogba diberitakan menginginkan bayaran sebesar 15 juta Euro per musim. Bagi Real Madrid, mahar itu terlalu tinggi.
Itulah mengapa Real Madrid tidak berencana untuk merekrut sang gelandang dalam waktu dekat ini.
Kontrak Menipis
Kontrak Pogba di MU akan berakhir di musim panas tahun 2021.
Namun Setan Merah punya opsi untuk mengamankan jasa sang gelandang hingga tahun 2022 dengan klausul perpanjangan kontrak otomatis.
(AS)
Baca Juga:
- 6 Kata-kata Cristiano Ronaldo yang Tunjukkan Rasa Hormat kepada Sir Alex Ferguson
- Cara Romelu Lukaku Dalangi Migrasi Pemain Manchester United ke Inter Milan
- Robbie Savage: Solskjaer Dalam Pusaran Masalah di MU, Mungkin Saja Dipecat
- Wah, Ternyata Ed Woodward Sendiri yang Gagalkan Transfer Erling Haaland ke MU
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Pemain Real Madrid yang Kontraknya Habis Tahun Depan
Editorial 9 Oktober 2020, 21:33 -
Jadi Manajer Juventus, Pirlo Diklaim Bisa Selevel Guardiola dan Zidane
Liga Italia 9 Oktober 2020, 19:00 -
Paul Pogba Lempar Kode, Real Madrid Bereaksi
Liga Inggris 9 Oktober 2020, 18:00 -
10 Penjaga Gawang Terbaik Dunia Saat Ini (Bagian 2)
Liga Champions 9 Oktober 2020, 17:42 -
5 Pemain Manchester United yang Hengkang ke Real Madrid, Paul Pogba Berikutnya?
Editorial 9 Oktober 2020, 13:38
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40