Real Madrid Tak Main-main Soal Lamar Icardi

Rero Rivaldi | 23 November 2017 11:40
Real Madrid Tak Main-main Soal Lamar Icardi
Mauro Icardi (c) AFP

Bola.net - - Real Madrid dikabarkan serius mengamati situasi kapten Inter Milan, Mauro Icardi.

Marca mengatakan bahwa Real Madrid secara konsisten mengawasi situasi beberapa pemain di seantero benua Eropa, dan memang benar bahwa nama Icardi - yang pernah menimba ilmu di Barcelona - merupakan salah satu nama yang masuk dalam radar Los Blancos.

Sang striker, yang terikat kontrak di Giuseppe Meazza hingga 2021, kabarnya akan dibandrol Inter dengan harga 100 juta euro dan sang striker bakal bisa langsung bermain di fase knock-out Liga Champions andai Madrid berniat mendatangkannya di bursa Januari mendatang.

Eks striker AC Milan, Daniele Massaro, sebelum ini pernah mengatakan: Saya bisa katakan pada anda, tahun depan, Icardi akan menggantikan posisi Karim Benzema di Real Madrid.

Mauro Icardi

Karim Benzema sendiri belakangan sering dikritik karena tak mampu tampil produktif di Madrid, yang duduk di peringkat tiga klasemen sementara La Liga dan tertinggal 10 poin dari Barcelona - usai 12 pertandingan.

Namun Benzema mencetak dua gol kala Madrid menang telak 6-0 atas APOEL dalam laga Liga Champions yang dimainkan di Siprus kemarin.

Akhir pekan ini, sang juara Eropa akan menantang Malaga di laga lanjutan La Liga.